Tutup Tahun 2017 dan Sambut Tahun 2018, Bhayangkari Kalsel Gelar Dzikir dan Doa Bersama

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) melalui Pengurus Daerah (PD) Bhayangkari Kalimantan Selatan menggelar kegiatan Dzikir dan Doa Bersama dalam rangka Tutup Tahun 2017 dan Menyambut Tahun 2018 bertempat di Masjid Al Muhtadin Mapolda Kalimantan Selatan, Rabu (29/11/2017) pukul 09.00 – 10.00 wita.

Kegiatan Dzikir dan Doa Bersama dalam rangka Tutup Tahun 2017 dan Menyambut Tahun 2018 dibuka dengan sambutan dari Ketua PD Bhayangkari Kalimantan Selatan Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana yang diwakili Wakil Ketua PD Bhayangkari Kalimantan Selatan Ny. Lina Nasri dilanjutkan dengan Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an yang dipimpin oleh KH. Ustadz Maulana.

Dalam sambutan Ketua PD Bhayangkari Kalimantan Selatan Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana diwakili Wakil Ketua PD Bhayangkari Kalimantan Selatan Ny. Lina Nasri mengatakan Dzikir dan Doa bersama ini untuk Polri se Indonesia dan merupakan bentuk kepulian Bhayangkari terhadap para suami yang bertugas di Kepolisian (Polri) dalam melaksanakan tugas dan pengabdian diri pada Negara.

Maka daripada itu Bhayangkari sebagai pendamping Polri hendaknya selalu mendukung dan mendoakan suami dalam bertugas, “Semoga Allah SWT selalu memberikan pelindungan dan keselamatan bagi seluruh anggota Polri… AMIN,” ucap Wakil Ketua PD Bhayangkari Kalimantan Selatan Ny. Lina Nasri dalam sambutannya.

Dzikir dan Doa bersama ini jadi momentum untuk meneladani sifat, perbuatan, dan akhlak Rasulullah SAW, serta istiqomah dalam mengikuti dan menjalankan sunnah-sunnahnya.

Umat manusia wajib meneladani sifat dan akhlak mulia Rasulullah SAW, seperti sifatnya yang siddiq, amanah, tablik, dan fathonah. Dengan mengikuti sifat dan petunjuk yang sudah digariskan oleh Rasulullah SAW, kita akan semakin dekat dengan Allah, dan Insya Allah kita bisa meraih kebahagiaan hidup di dunia terlebih lagi kebahagiaan di akhirat.

Dzikir dan Doa Bersama dalam rangka Tutup Tahun 2017 dan Menyambut Tahun 2018 yang dilaksanakan oleh PD Bhayangkari Kalimantan Selatan ini diakhiri dengan penyerahan cinderamata oleh Wakil Ketua PD Bhayangkari Kalimantan Selatan Ny. Lina Nasri kepada KH. Ustadz Maulana.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar