Wujud Kepedulian Polri, Satuan Brimob Polda Kalsel Giat Bakti Sosial Kebersihan

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Puluhan anggota Satuan Brigade Mobil (Sat Brimob) Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar aksi Bakti Sosial berupa bersih-bersih di titik-titik potensi terjadinya banjir di wilayah Pasar Kapar Murung Pudak, Kamis (14/11/2017) pukul 09.00 wita.

Aksi bersih-bersih menggunakan peralatan seperti pacul, sekopang, sapu lidi, dan serok sampah ini dilakukan para personil Sat Brimob Polda Kalsel bersama pihak Pengelola Pasar dan Masyarakat sekitar Desa Pasar Kapar dengan sasaran saluran air yang penuh lumpur dan sampah.

Kegiatan yang dipimpin oleh Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) Kombes Pol Rachmat Hendrawan, S.I.K., M.M., yang diwakili Kasubden 2 Den B Pelopor AKP Boma Wedhayanto SE. SIK. dan dihadiri oleh Anggota Sub Den 2 Den B Pelopor, ini diharapkan dapat mengantisipasi terjadinya banjir kala musim hujan seperti sekarang ini. Selain aksi bersih-bersih lingkungan dan saluran air.

Dansat Brimob Polda Kalsel Kombes Pol Rachmat Hendrawan, S.I.K., M.M., yang diwakili Kasubden 2 Den B Pelopor AKP Boma Wedhayanto SE. SIK. mengatakan Bakti Sosial berupa kerja bakti ini sebagai upaya antisipasi terjadinya banjir ketika musim penghujan tiba seperti sekarang ini. “Sasaran pada kerja bakti ini yakni saluran air di wilayah Pasar Kapar Murung Pudak. Bahkan tumpukan kayu/papan yang berdiri diatas saluran air juga dibongkar. Tujuannya selain menjaga kebersihan lingkungan aksi ini juga untuk mengantisipasi banjir wilayah,“ kata AKP Boma Wedhayanto SE. SIK.

AKP Boma Wedhayanto SE. SIK. menuturkan, kegiatan kerja bakti ini merupakan inisiatif dari Satuan Brimob Polda Kalsel yang dipimpin Dansat Brimob Polda Kalsel Kombes Pol Rachmat Hendrawan, S.I.K., M.M. “Bahkan aksi ini akan sering digelar dengan lokasi berbeda-beda terutama di daerah yang dianggap rawan genangan dan banjir, guna sebagai upaya mewujudkan lingkungan yang bersih dari sampah,” terang AKP Boma Wedhayanto SE. SIK.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar