Bidang Keuangan (Bidkeu) Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) melaksanakan kegiatan rapat kerja teknis (Rakernis) Fungsi Keuangan tahun anggaran 2022 yang bertempat di Hotel Rodhita Banjarmasin, Senin (23/5/2O22) pukul 08.00 Wita.
Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kabidkeu Polda Kalsel Kombes Pol Erwin Fardiansyah Tossin, S.I.K. dengan dihadiri Kasubbid BIA dan APK Bidkeu Polda Kalsel, Kepala KPPN Banjarmasin, Kepala KPKNL Banjarmasin, para Kaur Keu, Kasi Keu dan Operator Jajaran Polda Kalsel.
Selain itu kegiatan tersebut juga turut menghadirkan beberapa mitra Bidkeu Polda Kalsel sebagai narasumber diantaranya KPPN Banjarmasin, KPKNL Banjarmasin, PT. Pegadaian Syariah Area Kalsel-Kalteng, dan PT. Bank Mandiri Tbk.
Dalam pembukaannya Kabidkeu Polda Kalsel mengatakan kegiatan Rakernis ini dilaksanakan untuk menyampaikan teknis teknis pelaksanaan tugas difungsi keuangan agar terlaksana dengan baik.
Sementara itu pada kesempatan yang sama, Wakapolda Kalsel Brigjen Pol Mohamad Agung Budijono, S.I.K., M.Si. dalam arahannya menyampaikan bahwa Bidang Keuangan sebagai bagian dari fungsi manajemen merupakan urat nadi dalam organisasi dalam upaya mencapai pengelolaan keuangan yang akuntabel, mengharuskan pengemban fungsi keuangan mempunyai integritas tinggi sehingga uang Negara yang dikelola dapat berhasil dan berdaya guna dalam mendukung setiap kegiatan operasional Polri dengan prinsip-prinsip dikelola secara tertib, taat pada peraturan perundang-undangan, efisien, ekonomis, efektif, transparan, dan bertanggung jawab dengan memperhatikan rasa keadilan dan kepatutan.
“Penyerapan anggaran harus benar benar diperhatikan oleh pengelola keuangan karena uang yang dikelola adalah uang masyarakat dalam APBN,” tegas Wakapolda Kalsel.
Jenderal bintang satu ini berharap agar Kabidkeu dapat memberikan bimbingan teknis secara terus menerus kepada para pengemban fungsi keuangan di jajaran Polda Kalsel serta meningkatkan komunikasi / sinergitas dengan fungsi terkait dalam memberikan pelayanan keuangan Polri secara cepat, tepat, baik dan benar guna mendukung kelancaran tugas operasional Polri khususnya Polda Kalsel.
“Kepada para peserta Rakernis, Kaur Keu, Kasi Keu, dan Perwira keuangan agar selalu mengecek pertanggung jawaban pengeluaran keuangan, serta meningkatkan profesionalisme dalam melaksanakan tugas dan mempedomani perundang undangan tentang keuangan,” ujarnya.
Ukuran keberhasilan dari Rakernis ini adanya perubahan tidak ada lagi temuan – temuan pada pelaksanaan audit kinerja baik dari inspektorat maupun badan keuangan.
Wakapolda meminta kepada anggotanya untuk melaksanakan kegiatan secara benar dan baik, karena dengan adanya kegiatan itu kita bisa mempertahankan WTP (wajar tanpa pengecualian).
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Bripka Yudha Krisyanto