Cegah Pelanggaran Anggota, Propam Polres Tanbu Gaktibplin di Polsek Kuranji

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Polres Tanah Bumbu, Polda Kalsel – Polsek Kuranji menerima kunjungan kegiatan Sie Propam Polres Tanah Bumbu (Tanbu) dalam rangka operasi Penegakan Ketertiban dan Kedisiplinan (Gaktibplin), Selasa (17/01/2023).

Kegiatan Gaktibplin sekaligus juga Supervisi ini dipimpin langsung oleh Kasie Propam Polres Tanbu Iptu Hendarta Sudrajat dengan memberikan arahan kepada personil.

Dalam arahannya, Iptu Hendarta Sudrajat menyampaikan agar menjaga sikap tampang sebagai anggota Polri, mengingat anggota Polri selain harus turun ditengah masyarakat juga harus bertugas menjadi pembina satuan pengamanan lainnya.

Sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat serta penegak hukum, anggota Polri harus bisa menghindari penyalahgunaan Narkoba, sebab tidak ada toleransi bagi anggota yang menggunakan Narkoba, apabila ada anggota yang terbukti maka akan segera diproses Sidang Komisi Kode Etik (KKE).

Para personil Polsek Kuranji juga dihimbau untuk dapat mempertahankan dan meningkatkan kedisiplinan sebagai anggota Polri, hal ini penting karena kedisiplinan merupakan modal awal disetiap pelaksanaan tugas.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

Berita Terkait

Tuliskan Komentar