Polres Tanah Bumbu, Polda Kalsel – Polres Tanah Bumbu (Tanbu) rutin melaksanakan patroli hunting system dibeberapa lokasi yang dianggap daerah rawan pelanggaran dan kecelakaan.
Kegiatan hunting sistem kali ini, Rabu (25/01/2023) dilaksanakan oleh semua anggota Satlantas Polres Tanbu yang dipimpin langsung Kasat Lantas AKP Guntur Setyo Pambudi, S.I.K.
AKP Guntur mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dengan sistem patroli dan penegakan hukum yang diprioritaskan kepada pelanggaran yang bersifat kasat mata serta yang dapat menyebabkan kecelakaan dengan atensi penindakan terhadap pelanggaran lalu lintas dengan pemberian tilang.
Patroli hunting system tersebut merupakan salah satu implementasi dari Undang-undang No.22 Tahun 2009 tentang LLAJ dalam rangka mewujudkan dan memelihara Kamseltibcarlantas, meningkatkan kualitas keselamatan dan menurunkan tingkat pelanggaran serta fatalitas korban kecelakaan lalu lintas, membangun budaya tertib berlalu lintas, melaksanakan Gakkum berupa teguran dan tilang dan membangun pendidikan berlalu lintas kepada masyarakat.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K.
Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.