Polresta Banjarmasin, Polda Kalsel – Kapolresta Banjarmasin berikan reward kepada personel dan satuan fungsi berprestasi yang mengharumkan nama Polda Kalsel dan Polresta Banjarmasin.
Pemberian reward diberikan langsung Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sabana Atmojo S.I.K., M.H. saat Apel Pimpinan di Halaman Mapolresta Banjarmasin, Senin (05/06/2023).
Tiga Piagam diberikan kepada personilnya diantaranya Sat Reskrim Polresta Banjarmasin yang berhasil pengungkapan kasus pencurian dengan pemberatan Toko Emas di Banjarmasin dangan barang bukti 1.060 Gram beberapa waktu yang lalu.
Diterima Kasat Reskrim Polresta Banjarmasin Kompol Thomas Afrian S.H., S.I.K., M.H di wakili Kasubnit 1 Jatanras Polresta Banjarmasin Ipda Tri Febriana Putra, S.H.
Sedangkan Penerima kedua Ipda Partogi Hutahean ia bertugas di Polsek Banjarmasin Timur mengemban Jabatan Kanit Reskrim berhasil mengungkap kasus predaran Narkotika dengan barang bukti 194,46 Gram jenis Sabu-sabu.
Lanjut penerima ketiga yakni Briptu Akbar Alam yang bertugas di Sie Humas Polresta Banjarmasin.
Ia mendapat penghargaan berkat torehan hasil pada Kejurnas Pencak Silat Kapolri Cup 1 TNI – Polri Se Indonesia di Cibubur Jakarta Timur pada Maret 2023 lalu dengan menduduki peringkat 4 kategori Seni Tunggal Putra.
Sekaligus menghantarkan skuad atlet silat Polda Kalsel meraih Juara Umum 3 pada kejuaraan yang sama.
Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sabana mengucapkan terimakasih atas segenap kerja keras, dedikasi dan loyalitas kepada anggota Polresta Banjarmasin dan Polsek jajaran
“Kita harapkan dengan pemberian reward ini bisa menjadi motivasi dan support untuk meningkatkan kinerja ditambah kemampuan SDM perorangan yang Unggul dan dapat dipercaya masyarakat serta bermanfaat bagi kejayaan Bangsa dan Negara,” tandasnya saat memimpin Apel
Hadir dalam penyerahan penghargaan Wakapolresta Banjarmasin AKBP Pipit Subiyanto S.I.K., M.H, Pejabat Utama Polresta Banjarmasin, Kapolsek jajaran Polresta Banjarmasin, Perwira, Brigadir dan ASN Polresta Banjarmasin.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K.
Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.