Wakapolda Kalsel Hadiri Upacara Penetapan Komponen Cadangan Matra Darat Tahun 2024 di Banjarbaru

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Wakapolda Kalimantan Selatan (Kalsel) Brigjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan, S.H., S.I.K., M.H. menghadiri upacara penetapan Komponen Cadangan Matra Darat Tahun 2024 yang berlangsung di Lapangan Murdjani, Banjarbaru, Rabu (11/9/2024).

Upacara yang dipimpin langsung oleh Wakasad TNI AD, Mayjen TNI Tandyo Budi Revita ini merupakan salah satu langkah strategis dalam memperkuat sistem pertahanan negara dengan melibatkan komponen cadangan dari masyarakat sipil. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kesbangpol Pemprov Kalsel, Kasdam VI/Mulawarman, Danrem 101/Antasari, Kabinda Kalsel, Ka BNNP Kalsel,  Danlanal Banjarmasin, serta Danlanud Syamsuddin Noor, termasuk Wakapolda Kalsel Brigjen Pol Rosyanto Yudha yang turut memberikan dukungan terhadap keberlanjutan upaya pertahanan negara.

Wakapolda Kalsel pun menyampaikan apresiasinya kepada para peserta komponen cadangan yang telah dengan penuh dedikasi dan semangat bergabung dalam bagian penting dari pertahanan negara. Beliau juga menekankan pentingnya sinergi antara TNI dan Polri serta masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban nasional.

“Partisipasi masyarakat dalam komponen cadangan adalah bentuk nyata dari penguatan pertahanan negara. Kami dari jajaran Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan sangat mendukung upaya ini, dan berharap sinergi antara TNI, Polri, dan masyarakat dapat terus terjalin untuk menjaga stabilitas keamanan di wilayah ini,” ujar Brigjen Pol Rosyanto Yudha.

Upacara ini juga menandai kesiapan komponen cadangan untuk berperan aktif dalam situasi yang membutuhkan dukungan pertahanan nasional, terutama dalam menghadapi ancaman yang dapat mengganggu kedaulatan negara.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

Berita Terkait

Tuliskan Komentar