Wakapolda Kalsel Partisipasi Dalam Donor Darah Bank Kalsel

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Kalimantan Selatan, Brigjen Pol Dr. Golkar Pangarso Rahardjo Winarsadi, S.H., S.I.K., M.H., menghadiri acara pembukaan kegiatan donor darah yang diselenggarakan oleh Bank Kalsel. Kegiatan ini berlangsung di Aula Gedung Bank Kalsel Lantai 7, Banjarmasin, pada Selasa (15/4/2025) pukul 08.00 WITA.

Dalam kesempatannya, Wakapolda Kalsel menyampaikan apresiasi atas inisiatif Bank Kalsel dalam menyelenggarakan kegiatan donor darah. Ia menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam aksi sosial ini untuk membantu memenuhi stok darah di Palang Merah Indonesia (PMI) setempat.

“Donor darah adalah bentuk kepedulian sosial yang nyata. Satu kantong darah yang disumbangkan dapat menyelamatkan nyawa orang lain. Kami mendukung penuh kegiatan seperti ini dan berharap semakin banyak pihak yang tergerak untuk berpartisipasi,” ujar Brigjen Pol Golkar Pangarso.

Selain Wakapolda Kalsel yang didampingi Wadir Reskrimsus Polda Kalsel AKBP Riza Muttaqin, S.I.K., S.H., M.Med.Kom., kegiatan tersebut juga dihadiri Pimpinan Bank Kalsel, Ketua MUI Kalsel, Ketua OJK Kalsel, Ketua PMI Kalsel, dan Perwakilan Perbankan Kalsel.

Bank Kalsel sebagai penyelenggara berkomitmen untuk terus mendukung program kesehatan masyarakat melalui kegiatan donor darah secara rutin. Kerjasama dengan stakeholder terkait diharapkan dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya donor darah bagi kemanusiaan.

Dengan terselenggaranya acara ini, diharapkan stok darah di Banjarmasin dan sekitarnya dapat terpenuhi, sekaligus memperkuat sinergi antara dunia perbankan, kepolisian, dan masyarakat dalam upaya pelayanan kesehatan.

Penulis : Achmad Wardana
Editor   : Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H.
Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

Berita Terkait

Tuliskan Komentar