Aksi Bersih-bersih Tempat Ibadah Jajaran Polres Tanbu

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Polres Tanah Bumbu, Polda Kalsel – Polsek Sungai Loban Polres Tanah Bumbu (Tanbu) melakukan kegiatan Bakti Sosial dengan membersihkan tempat ibadah yang ada diwilayah setempat sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat Kecamatan Sungai Loban.

Kapolres Tanbu AKBP Tri Hambodo, S.I.K. melalui Kapolsek Sungai Loban AKP Abdul Halim, S.E., M.M. menjelaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya sekedar evoria saja, namun diharapkan kepada seluruh jajaran agar melakukan kegiatan yang bermanfaat baik untuk instansi Kepolisian itu sendiri maupun untuk masyarakat luas.

Hal tersebut disampaikan untuk membangun kepercayaan masyarakat terhadap citra Kepolisian Republik Indonesia yang Prediktif, Responsibilitas, Transparan Berkeadilan.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar