Anggota Polsek Kusan Hilir Rutin Pengecekan Ruang Tahanan

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Polres Tanah Bumbu, Polda Kalsel – Personil Polsek Kusan Hilir rutin melaksanakan pengecekan ruang tahanan.

Kapolsek Kusan Hilir Iptu Joko Suryo Widodo menerangkan hampir setiap hari Ruang Tahanan di Mako Polsek Kusan Hilir selalu dilakukan pengecekan oleh personil Polsek Kusan Hilir.

Hal ini dilakukan untuk mencegah adanya sesuatu yang mencurigakan yang terjadi di dalam ruang tahanan kalaupun ada, anggota Polsek Kusan Hilir akan langsung mengamankan dan mengantisipasi hal-hal yang mencurigakan yang terjadi di dalam ruang tahanan.

Kapolsek berharap, dengan adanya kegiatan seperti ini dapat membuat kita tetap lebih waspada khususnya anggota Polri karena kejahatan tidak mengenal tempat dan bisa terjadi dimana saja.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

Berita Terkait

Tuliskan Komentar