Kapolri Jenderal Polisi Prof. H. Muhammad Tito Karnavian, Ph.D diwakili Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim) Polri Komjen Pol Drs. Arief Sulistyanto, M.Si menyampaikan arahan dan petunjuk kepada seluruh jajaran Direktur Satuan Reserse Kriminal (Dir Reskrim) di seluruh Indonesia.
Arahan tersebut disampaikan dalam Vicon tentang Visi Reskrim 2019 dan Arahan Awal Tahun yang juga diikuti oleh Fungsi Reskrim Polda Kalimantan Selatan (Kalsel).
Dalam vicon di Aula Rupatama Polda Kalsel tersebut tampak hadir Dir Reskrimsus Polda Kalsel Kombes Pol Rizal Irawan, SIK., SH., MH., Dir Reskrimum Polda Kalsel Kombes Pol Sofyan Hidayat, SIK., dan Dir Resnarkoba Polda Kalsel Kombes Pol Wisnu Widarto, SIK beserta para Wadir dan personel Fungsi Reskrim lainnya.
Kapolri Jenderal Polisi Prof. H. Muhammad Tito Karnavian, Ph.D melalui Kabareskrim Polri Komjen Pol Drs. Arief Sulistyanto, M.Si dalam kesempatan ini menekanan kepada seluruh anggota Reskrim untuk terus membenahi dan mengembangkan system manajemen penyidikan berbasis IT untuk meningkatkan kualitas pelayanan public yang semakin nyaman, mudah, murah dan berkualitas.
“Hilangkan budaya koruptif, arogansi kekuasaan, dan kekerasan esesif yang dapat menurunkan citra Polri, bangun budaya penegakan hukum (Gakkum) yang semakin humanis dan melayani,” tutur Kabareskrim Polri.
Kabareskrim Polri juga menghimbau kepada seluruh nggota Reskrim untuk segera mungkin mengungkap kasus-kasus yang meresahkan masyarakat dan menjadi sorotan publik, laksanakan Gakkum yang selaras dengan kebijakan Pemerintah, serta hindari upaya Gakkum yang kontra produktif.
“Tingkatkan koordinasi dan soliditas dengan CJS, baik melalui kegiatan formal maupun informasl,” terang Kabareskrim Polri.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto