Kapolres HST Hadiri Apel Siaga Pengawasan Pemilu 2024

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Polres Hulu Sungai Tengah, Polda Kalsel – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten s Hulu Sungai Tengah (HST) menggelar Apel Siaga sebagai bagian dari persiapan menyeluruh untuk tahapan masa tenang serta pemungutan dan penghitungan suara dalam Pemilu 2024 bertempat di depan Stadion Murakata Barabai Kab. HST, Minggu (11/2/2024).

Apel Siaga ini dihadiri Bupati HST, Ketua DPRD HST, Kapolres HST, Dandim 1002/HST, Kepala Kejaksaan Negeri HST, Ketua KPUD HST, Ketua Bawaslu HST dan para peserta apel lainnya.

Ketua Bawaslu menyampaikan, apel ini dalam rangka memastikan kembali kesiapan dari pengawas jajaran Kabupaten hingga ke tingkat kecamatan, kelurahan dan desa sebagai pengawas TPS.

“Melalui Apel Siaga ini, pesta demokrasi Pemilu tahun 2024 tinggal 3 hari lagi dan diharapkan semuanya sudah siap untuk mengawal dan seluruh pengawas Pemilu telah memiliki pengalaman yang mendalami tentang aturan dan regulasi saat masa tenang, pemungutan dan penghitungan suara,” ungkapnya.

Sementara, Kapolres HST AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K. menuturkan pentingnya kerjasama antara kepolisian, Bawaslu, dan semua pihak terkait untuk memastikan kelancaran proses demokrasi.

Dia juga mengajak masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam menjaga suasana kondusif selama masa kampanye dan minggu tenang serta memberikan kontribusi bagi kesuksesan Pemilu 2024.

“Polres HST memastikan jalannya proses Pemungutan dan Penghitungan sura Pemilu 2024 berlangsung secara damai, adil, dan transparan didukung dengan netralitas aparat kepolisian untuk menghindari segala bentuk provokasi yang dapat mengganggu situasi keamanan jelang Pemilu,” ucapnya.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

Berita Terkait

Tuliskan Komentar