Kapolres Tabalong Bantu Warga Terdampak Banjir

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Polres Tabalong, Polda Kalsel – Meningkatnya debit air sungai Tabalong berdampak terjadinya banjir di beberapa lokasi dan salah satu nya di Pangkalan Pamasiran Kelurahan Belimbing Kabupaten Tabalong.

Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin, S.H ,S.I.K , M.Med.Kom didampingi Wakapolres Tabalong Kompol Reza Bramantya, S.IK. beserta Pejabat Utama yang mengunjungi lokasi tersebut memberikan bantuan Kemanusiaan, Jum’at (27/5/2022) malam.

Bantuan berupa Sembako tersebut diserahkan secara simbolis kepada Ketua RT.9 Kelurahan Belimbing Kecamatan Murung Pudak Tabalong.

Kapolres menghimbau kepada 102 kepala keluarga yang terkena musibah banjir agar memperhatikan anak-anaknya untuk tidak bermain di kondisi banjir, segera mengamankan diri dan harta bendanya apabila diperkirakan akan terjadi banjir lebih tinggi dan memutus arus listrik di rumahnya masing-masing untuk sementara waktu.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar