Polres Tanah Bumbu, Polda Kalsel – Kegiatan sambang atau kunjungan terhadap masyarakat nelayan merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh anggota Sat Polairud Polres Tanah Bumbu (Tanbu) dalam rangka menjaga situasi agar tetap aman dan kondusif serta menyampaikan perkembangan situasi yang terjadi saat ini khususnya di wilayah hukum Polres Tanbu, Rabu (25/01/2023).
Kegiatan tersebut dilaksanakan bertempat diwilayah pesisir Desa Pulau Burung Kabupaten Tanah Bumbu sebagai bentuk pelaksanaan himbauan dan penekanan dari pimpinan untuk rutin memantau perkembangan situasi di masyarakat nelayan, terutama wilayah pesisir.
“Sesuai dengan penekanan pimpinan kami yaitu Kasat Polairud Polres Tanbu AKP Apri, S.H. untuk rutin memantau perkembangan situasi khususnya wilayah pesisir dengan menyambangi masyarakat pesisir untuk menyampaikan pesan-pesan yang bermanfaat kepada masyarakat dalam rangka memelihara kamtibmas yang kondusif,” ucap personil Sat Polairud Polres Tanbu.
Pada kegiatan itu, anggota menyampaikan himbauan Kamtibmas perairan terkait cuaca kepada nelayan setempat yang ditemui dilokasi tersebut.
Apabila hendak melaut agar memperhatikan kondisi cuaca dan jika memang memungkinkan untuk turun melaut agar mengutamakan keselamatan, siapkan jaket pelampung, alat komunikasi, GPS, lampu dan bahan bakar cadangan.
Personil pun memberikan himbuan jika mengalami gangguan saat melaut atau menjumpai adanya aktivitas mencurigakan agar segera memberikan informasi kepada petugas agar bisa segera ditindak lanjuti.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K.
Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.