Polres Barito Kuala, Polda Kalsel – Polres Barito Kuala (Batola) melaksanakan Bakti Kesehatan kepada 53 orang warga pesisir perairan Sungai Getas Kecamatan Bakumpai, Jumat (7/6/2024).
Kapolres Batola AKBP Diaz Sasongko, S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Polres Batola Iptu Marum menuturkan kegiatan Bakti kesehatan yang dilaksanakan oleh Sat Polairud dan Sie Dokkes Polres Batola merupakan salah satu bentuk kepedulian Polres Batola kepada masyarakat.
Iptu Marum mengatakan, dalam bakti kesehatan ini masyarakat dapat mengontrol kesehatan dan mendapatkan arahan untuk penanganan yang diberikan oleh Dokter Klinik Sie Dokkes Polres Batola.
Bakti kesehatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Polri terhadap kesehatan masyarakat di wilayah hukum Polres Batola khususnya pesisir sungai. Pelayanan kesehatan selain kepada warga pesisir sungai juga untuk para warga yang sedang melintas diperairan Sungai Barito guna meningkatkan angka kesehatan di Kabupaten Barito Kuala.
Adapun jenis pelayanan yang diberikan berupa pemeriksaan fisik, Kolesterol, gula darah dan asam urat, konsultasi dokter serta pemberian obat-obatan.
Kasi Humas berharap kegiatan ini dapat meningkatkan sinergitas Polri dengan masyarakat khususnya di wilayah pesisir Sungai Getas Kecamatan Bakumpai Kabupaten Batola, sehingga masyarakat sehat dan kedepan Polri semakin di cintai rakyat.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H.
Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.