Polresta Banjarmasin Beri Himbauan Warga Terkait Ops Bina Karuna

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Bertempat di Studio RRI PRO I Banjarmasin, berlangsung kegiatan Live Dialog Interaktif dalam acara “HALLO POLISI” Polisi Menyapa Anda, Jum’at (13/7/2018) pukul 09.00 – 10.00 wita.

Adapun sebagai narasumber dalam kesempatan ini yakni Kasat Binmas Polresta Banjarmasin KOMPOL Sumarjan, Kasat Reskrim Polresta Banjarmasin AKP ADE PAPARIHI, SH., dan Kasi Was Polresta Banjarmasin AKP ABDURAHMAN.

Dalam acara “HALLO POLISI” Polisi Menyapa Anda ini, materi yang disampaikan terkait “PELAKSANAAN OPERASI BINA KARUNA” yang langsung disambut pertanyaan dari para pendengar setia RRI Banjarmasin.

Beberapa pertanyaan yang disampaikan masyarakat kepada narasumber diantaranya : Ibu Ratu warga Banjarmasin (Muara Kelayan) yang menyampaikan keluhan masyarakat sekitar dengan adanya orang yang selalu membuat keresahan-keresahan pada malam hari.

Bapak Jaini warga Bati-bati menyampaikan adanya masyarakat kami khususnya generasi muda anak-anak ada masih saja suka ngelim di malam hari.. Dari masyarakat Pelaihari Bapak Syahri yang menanyakan bagaimana cara menanggulangi kemacetan dipersimpangan jalan.

Sementara itu warga Banjarmasin bernama Saddam berharap agar Kalimantan Selatan dapat selalu mendambakan masyarakat yang aman dan damai. Sedangkan Opong Panjaitan meminta solusi kepada para narasumber dari kepolisian bahwa masih ada anak-anak saat ini menggunakan medsos yang menyimpang serta masih maraknya aksi kebut-kebutan dijalan yang dapat mengganggu pengguna jalan yang lain.

Pada sesi terakhir para narasumber menyampaikan himbauan-himbauan kepada para pendengar masyarakat Kalimantan Selatan agar dapat saling menjaga kebersamaan, kerukunan antar sesama serta menjaga diri dan lingkungan dimasyarakat demi terciptanya lingkungan yang kondusif dan aman.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar