Polres Tabalong, Polda Kalsel – Polsek Haruai yang dipimpin oleh Kapolsek IPDA Muhammad Fajar, S.H., M.M., mengamankan kegiatan kampanye pertemuan tatap muka, Kamis (1/2/2024) siang.
Kapolres Tabalong AKBP Anib Bastian, S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Haruai menyampaikan pengamanan kegiatan kampanye tersebut dilaksanakan di Desa Suput kecamatan Haruai Kabupaten Tabalong dengan jumlah peserta kampanye sekitar 200 orang.
Dalam kegiatan tersebut calon legislatif memperkenalkan diri kepada peserta yang hadir dan menyampaikan Visi dan Misinya dengan menggunakan alat peraga kampanye berupa Tasbih digital dan parfum dengan stiker bergambar Caleg dengan harapan nantinya warga mau memberikan suaranya untuk mendukung mereka dengan janji apabila nantinya terpilih maka akan dilakukan Door Prize dengan hadiah berupa Ibadah Umroh gratis untuk 2 orang.
Kegiatan berakhir dalam keadaan aman terkendali dengan pengamanan dilakukan oleh Polsek Haruai bersama Koramil Haruai dan dimonitor oleh Anggota Panwas Kecamatan Haruai.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H.
Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.