Polres Barito Kuala, Polda Kalsel – Bhabinkamtibmas Polsek Anjir Muara Polres Barito Kuala (Batola) Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) melaksanakan sosialisasi saber pungli dengan menyambangi masyarakat yang ada di Desa binaannya, Sabtu (14/5/2022). Kegiatan itu bertujuan guna menuju Indonesia bebas dari pungli / korupsi.
Selain itu, kegiatan tersebut juga sebagai bentuk dukungan Pemerintah terhadap program pemberantasan korupsi / pungli khususnya di wilayah Kecamatan Anjir Muara, sebagai upaya mencegah terjadinya tindak pidana pungli di lingkungan masyarakat sehingga masyarakat mengerti tentang program saber pungli.
Kapolres Batola AKBP Lalu Moh Syahir Arif, S.I.K., M.M. melalui Kapolsek Anjir Muara Ipda Ahmad Saleh, S.A.P. menjelaskan bahwa ini sudah menjadi program Pemerintah dalam turut serta berantas pungli / korupsi dan kegiatan seperti ini akan terus dilakukan sehingga terciptanya masyarakat Indonesia yang bebas dari pungli ataupun korupsi.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Bripka Yudha Krisyanto