Sekilas Info
Bertemu Saat Banjir, Kapolda Kalsel Berikan Bantuan Biaya Pengobatan Anak Yatim Piatu Korban Laka Lantas
Bantu Warga Terdampak Banjir, Polda Kalsel Kerahkan Kendaraan Dapur Lapangan dan Water Treatment
Awal Tahun 2026, Satgas Pangan Polda Kalsel Lakukan Pengecekan Minyakita
Jelang Tahun Baru, Satgas Pangan Polda Kalsel Pantau Harga Beras dan Bahan Pokok di Pasar Pandu
Kapolda Kalsel Turun Langsung Tinjau Kesiapan Pengamanan dan Fasilitas Pendukung Pengajian Rutin 5 Rajab
Kapolda Kalsel Pastikan Bripda MS Pelaku Pembunuhan Mahasiswi ULM Ditindak Tegas
Jelang Pengajian 5 Rajab, Polda Kalsel Gelar Apel Personel dan TFG Operasi Sekumpul Intan 2025
Pastikan Natal Aman, Kapolda Kalsel Pimpin Langsung Pengecekan Pengamanan Gereja di Banjarmasin
Propam Polda Kalsel dan POM TNI Gelar Operasi Gabungan Pengawasan Kedisiplinan di THM
Tingkatkan Kedisiplinan, Propam Polda Kalsel Gelar Gaktibplin di Polres Tanah Laut
TribrataNews Polda Kalsel
  • Beranda
  • Lalu Lintas
  • Reskrim
  • Binkam
  • Binmas
  • Giat Ops
  • Mitra Polisi
  • Opini
  • Peristiwa
  • Satker
    • Biddokkes
    • Bidhumas
    • Bidkum
    • Bidkeu
    • Bidpropam
    • Bidti
    • Ditbinmas
    • Ditintel
    • Ditlantas
    • Ditpamobvit
    • Ditpolair
    • Ditreskrimsus
    • Ditresnarkoba
    • Ditshabara
    • Dittahti
    • Itwasda
    • Roops
    • Rorena
    • Rosarpras
    • Rosdm
    • Satbrimob
    • Setum
    • Spkt
    • Spnbanjarbaru
    • Spripim
    • Yanma
  • Arsip
Tag:

#poldakalsel

Patroli Kesehatan Biddokkes Polda Kalsel, Pastikan Kesehatan Personel Polri

oleh Humas Polda Kalsel 11/09/2017
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kegiatan Patroli Kesehatan dari personil Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokkes) Polda Kalimantan Selatan Ipda Imam Hidayat, Briptu Rizani, Bripda Eriq melakukan pemeriksaan kesehatan personil di Posko Penanggulangan Karhutla di Km.21 Landasan Ulin Banjarbaru, Senin (11/9/2017).

Patroli kesehatan ini dapat dilaksanakan guna pemeriksaan secara berkala terhadap seluruh personil Polda Kalimantan Selatan hingga Polsek untuk mendeteksi bila ada kemungkinan terdapat personil yang memiliki penyakit serius serta perlu mendapatkan perawatan lanjutan. Selain itu diharapkan agar Tim Biddokkes Polda Kalimantan Selatan siap memberikan pelayanan kesehatan bagi anggota Polri, PNS serta masyarakat yang memerlukan.

Tim Biddokkes Polda Kalimantan Selatan menjelaskan bahwa pelayanan kesehatan ini untuk menunjang kelancaran tugas Kepolisian dengan menyelenggarakan kegiatan mulai dari Preventif (pencegahan), Promotif (penyuluhan kesehatan) serta Kuratif (pengobatan).

Selain itu Patroli Pemeriksaan Kesehatan ini sangat membantu dan memudahkan anggota untuk melakukan pemeriksaan kesehatan dikarenakan peralatan yang dimiliki saat ini sudah memenuhi standart.

Usai pemeriksaan kesehatan terhadap personil yang jaga Posko, Tim Biddokkes Polda Kalimantan Selatan melanjutkan ke tempat kebakaran hutan di daerah Guntung Damar Kelurahan Guntung Payung Kecamatan Landasan Ulin Banjarbaru dan Tegal Arum Rt.44 Rw.09 Kecamatan Landasan Ulin Banjarbaru guna membagikan masker kepada warga yang berada disekitar lokasi kejadian serta petugas pemadam, meski api sudah berhasil dipadamkan oleh petugas hingga situasi aman terkendali.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

11/09/2017 0 komentar-komentar

Wakili Kapolda Kalsel, Kabid Humas Polda Kalsel Hadiri HUT RRI ke-72

oleh Humas Polda Kalsel 11/09/2017
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana yang diwakili Kabid Humas Polda Kalimantan Selatan AKBP Mochamad Rifai SIK menghadiri Penyulutan Obor Tri Prasetya RRI dalam rangka Peringatan Hari Jadi RRI ke-72 yang bertempat di Auditorium RRI Banjarmasin.

Selain itu dihadiri Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana yang diwakili Kabid Humas Polda Kalimantan Selatan AKBP Mochamad Rifai SIK, pada kesempatan tersebut turut hadir Gubernur Kalimantan Selatan yang diwakili Kominfo Kalimantan Selatan, Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Anjar Wicaksana S., S.I.K., M.A.P, Furkopimda, Kejaksaan Tinggi, Danrem, Danlanal, dan Danlanud dan dibuka langsung oleh Ketua RRI Banjarmasin.

Dengan tema “Bersama Dalam Keberagaman” itu Kabid Humas Polda Kalimantan Selatan AKBP Mochamad Rifai SIK mengatakan, menjalankan amanat sebagai juru bicara Polda Kalimantan Selatan tidak akan bisa optimal jika tanpa dukungan media massa seperti RRI.

Karena itu, AKBP Mochamad Rifai SIK yang juga mantan Kepala SPN Banjarbaru menjamin, Kabid Humas siap menyampaikan berbagai informasi tentang situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polda Kalimantan Selatan dengan mengutamakan kinerja Promoter (Profesional, Moderen, dan Terpercaya).

Kabid Humas Polda Kalimantan Selatan AKBP Mochamad Rifai SIK mengatakan, sesuai tugas Humas Kepolisian untuk kepentingan masyarakat, tidak boleh membedakan kinerja antara wartawan dari media mana pun selama ia bertugas sebagai Kabid Humas.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

11/09/2017 0 komentar-komentar

Personil Bid Humas Polda Kalsel Ikuti Pendidikan dan Pelatihan Public Relations T.A. 2017

oleh Humas Polda Kalsel 11/09/2017
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Divisi Humas Mabes Polri mengadakan Pelatihan dan Pendidikan Public Relations T.A. 2017 bagi Humas Polda seluruh Indonesia selama 7 hari dari tanggal 11 – 17 September 2017. Pelatihan dengan tema Peningkatan Kemampuan Public Relations Anggota Polri dalam rangka Mewujudkan Polri Yang Promoter Dibidang Kehumasan tersebut diikuti oleh seluruh Kasubbid PID seluruh Polda di Indonesia.

Acara yang dilaksanakan di Hotel Falatehan Jakarta Selatan dan dibuka oleh Kadiv Humas Mabes Polri yang diwakili Kabag Renmin Divisi Humas Polri Kombes Pol Drs. Bagas Uji Nugroho, Sik. Mengatakan perkembangan era transformasi dan transparansi informasi saat ini telah menempatkan kebebasan pers dalam menyampaikan informasi ke publik, sehingga informasi dan berita berkaitan dengan kinerja Polri dapat dengan mudah diakses.

Sebagai wujud komitmen Polri dalam memberikan pelayanan informasi secara tepat, akurat dan efisien kepada masyarakat, peran personil Bid Humas Polda harus mempunyai komitmen moral, kompetensi, dan memiliki kinerja serta performance yang setiap saat dapat menerima informasi dari masyarakat dan mengetahui kebutuhan akan informasi masyarakat sehingga mampu menetralisir informasi negatif yang berkembang.

Sementara itu Kabid Humas Polda Kalimantan Selatan AKBP Mochamad Rifai, SIK. melalui Kasubbid PID Bid Humas Polda Kalimantan Selatan Drs. Hamsan salah satu peserta yang mengikuti pelatihan tersebut mengapresiasi langkah Divisi Humas Mabes Polri dalam menetralisir informasi negatif yang berkembang di tengah masyarakat.

Selain itu untuk memberikan informasi kepada publik dengan cepat, akurat dan efisien guna membangun opini yang positif dan membangun kepercayaan public, terlebih pelatihan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kemampuan, keterampilan dan kompetensi personil Polri di Bidang Kehumasan dalam rangka terwujudnya personil Polri yang profesional, moderen dan terpercaya.

“Melalui pelatihan ini tentunya sangat bermanfaat dalam menyamakan persepsi serta menambah wawasan di bidang Kehumasan untuk mewujudkan Polri yang Promoter sesuai dengan 11 Kebijakan Kapolri,” ucap Kabid Humas Polda Kalimantan Selatan AKBP Mochamad Rifai, SIK. melalui Kasubbid PID Bid Humas Polda Kalimantan Selatan Drs. Hamsan.

Diharapkan setelah melaksanakan pelatihan tersebut, personil Humas Polri dapat menghasilkan karya yang profesional. Acara pembukaan kemudian dilanjutkan dengan sesi pelatihan dengan pemberi materi.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

11/09/2017 0 komentar-komentar

Tim Biddokkes Polda Kalsel Lakukan Pendampingan Otopsi Mayat Mr.X

oleh Humas Polda Kalsel 11/09/2017
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Tim Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokkes) Polda Kalimantan Selatan beserta Penyidik/Kapolsek Kuranji Tanah Bumbu mendampingi Tim Forensik RSUD Ulin dr H. Mursad Abdi, Sp.F untuk proses otopsi terhadap jenazah lali-laki tanpa identitas Mr.X, Minggu (10/9/2017) pukul 13.00  –  15.45 wita, di Instalasi Forensik RSUD Ulin.

Jenazah tanpa identitas tersebut sebelumnya ditemukan di Areal Perkebunan Sawit KKPA-2 PT. Sajang Heulang Desa Ringgit Kecamatan Kuranji Kabupaten Tanah Bumbu, Sabtu (9/9/2017) pukul 09.30 wita, saat anggota Polsek Kuranji melaksanakan jaga Mako dan mendapatkan info penemuan mayat di TKP tersebut yang saat ditemukan jenazah dalam kondisi ditutupi pelepah daun kelapa.

Tim Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokkes) Polda Kalimantan Selatan beserta Penyidik/Kapolsek Kuranji Tanah Bumbu yang mendampingi Tim Forensik RSUD Ulin mengutarakan bahwa jenazah Mr.X tersebut diperkirakan sudah meninggal sejak 14 hari sebelum dilakukan otopsi.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

11/09/2017 0 komentar-komentar

Mahasiswa Bawa 13.300 Pil Zenith Diringkus Polsek Banjarmasin Tengah

oleh Humas Polda Kalsel 10/09/2017
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

DK (27) seorang Mahasiswa, warga Jalan Krisna IV Kelurahan Pemurus Dalam, Kecamatan Banjarmasin Selatan tidak dapat berkutik ketika anggota Reserse Kriminal Polsekta Banjarmasin Tengah menciduknya karena kedapatan membawa Pil Zenith/Carnophen sebanyak 13.300 butir.

Penangkapan terhadap pelaku berawal ketika petugas melihat Mobil Suzuki Swift dengan nomor polisi DA 7799 TT warna putih yang mencurigakan di Jalan Pasar Pagi di dekat gudang beras Kelurahan Kelayan Luar, Kecamatan Banjarmasin Tengah. Kemudian petugas menghentikan dan di geledah lalu ditemukan obat ilegal daftar G yang telah dicabut izin edarnya itu,” kata Kapolsek Banjarmasin Tengah Kompol Wahyu Hidayat Sik.

Kapolsek Banjarmasin Tengah menjelaskan penangkapan terhadap pelaku pembawa belasan ribu butir pil yang dikenal dengan sebutan pil “Jin” itu dilakukan pada Rabu (6/9) malam, sekitar pukul 23.30 wita, dipimpin Kanit Reskrim Polsekta Banjarmasin Tengah Ipda Pol Achmad Doni Meidianto STK bersama anggota Unit Reskrim Polsekta Banjarmasin Tengah.

Kemudian pelaku beserta barang bukti digiring ke Polsekta Banjarmasin Tengah guna proses hukum lebih lanjut. Akibat perbuatanya, DK dijerat pasal 197 UU No.36 Tahun 2009 tentang Kesehatan.

“Saya sudah ingatkan kepada warga untuk tidak melakukan tindak pidana di wilayah Banjarmasin Tengah, apabila tertangkap tangan maka kami tindak tegas sesuai aturan hukum yang berlaku,” tegas mantan Kabag Ops Polres Tanah Laut itu.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

10/09/2017 0 komentar-komentar

Kapolsek Banjarmasin Timur Turun Langsung Beri Imbauan Kepada Supeltas

oleh Humas Polda Kalsel 10/09/2017
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kapolsek Banjarmasin Timur Kompol HM Uskiansyah. SE. turun  langsung memberikan imbauan kepada para petugas Sukarelawan Pengatur Lalu Lintas (Supeltas) agar jangan sampai menimbulkan kemacetan saat mengatur lalu lintas.

“Mereka para petugas Sukarelawan Pengatur Lalu Lintas (Supeltas) biasanya mengatur di perempatan atau pertigaan, makanya kami imbau jangan sampai keberadaan mereka di persimpangan malah menimbulkan kemacetan,” kata Kapolsek Banjarmasin Timur, Sabtu (9/9/2017).

Kapolsek Banjarmasin Timur juga mengatakan, Sukarelawan itu biasa disebut “Pak Ogah” yang biasa menawarkan jasa untuk menyeberang ataupun untuk memutar balik arah jalan di persimpangan.

Untuk sekarang ini para Sukarelawan pengatur lalu lintas yang diberikan imbauan mereka yang berada di kawasan Simpang Empat Jalan Gatot Soebroto Dalam dan Simpang Tiga Jalan Kuripan Dalam.

Selain itu juga, mereka juga diperingatkan dalam mengatur lalu lintas harus sopan dan tidak memaksa meminta uang kepada para pengendara yang menggunakan jasa mereka.

“Tujuan kami yang penting mereka bisa di didik untuk belajar sukarela dan tidak minta imbalan serta santun saat melayani pengguna jalan, dan keberadaan mereka tidak menimbulkan kemacetan,” tutur Kapolsek Banjarmasin Timur.

Mantan Kasat Sabhara Polresta Banjarmasin itu juga mengatakan, keberadaan para pengatur lalu lintas sukarela itu saat ini cukup membantu warga ataupun pengguna jalan yang hendak melintas di pertigaan ataupun perempatan.

Para petugas sukarelawan pengatur lalu lintas itu sendiri berasal dari segala lapisan profesi dan keberadaan mereka akan terus dipantau serta diawasi.

“Keberadaan Supeltas bisa menjadi corong informasi apabila ada suatu kejadian yang menonjol di jalan raya,” ujar Kapolsek Banjarmasin Timur.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

10/09/2017 0 komentar-komentar

Dit Reskrimsus Polda Kalsel Tangkap Kapal Pengangkut BBM Ilegal

oleh Humas Polda Kalsel 10/09/2017
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Sebuah Kapal LCT SPOG Rajawali, pengangkut Bahan Bakar Minyak (BBM) diduga ilegal diamankan Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan melalui Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Kalimantan Selatan di Perairan Sungai Barito tepatnya Seberang Pos Polair Mantuil. Saat diperiksa oleh petugas, pemilik tidak bisa menunjukan dokumen resmi terkait pengangkutan BBM subsidi itu.

Dari Kapal tersebut, Polisi menemukan BBM subsidi jenis Solar sebanyak 45.950 Liter. Berdasarkan pemeriksaan surat dan dokumen diketahui Kapal tersebut milik PT Laros Petroleum, dan Kapal pengangkutan BBM subsidi jenis Solar tersebut tidak dilengkapi dengan surat keterangan transportir dari Pertamina.

Berdasarkan keterangan para saksi BBM Subsidi jenis Solar tersebut diperoleh dari kencingan beberapa Tugboat di sepanjang Sungai Barito.

Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Kalimantan Selatan Kombes Pol Rizal Irawan, SIK. MH. didampingi Kasubdit 4 Dit Reskrimsus Polda Kalimantan Selatan AKBP Endang mengatakan Penangkapan ini dilakukan oleh personil Subdit 4 Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Kalimantan Selatan di perairan Sungai Barito, Jumat (8/9/2017) pukul 21.30 wita.

Selain mengamankan Kapal bermuatan BBM Subsidi jenis Solar sebanyak 45.950 Liter tanpa dilengkapi dokumen yang syah, Polisi juga mengamankan 5 orang untuk pemeriksaan.

Kelima orang tersebut yakni AG (selaku Pengawas dan ABK Kapal), SU (Nahkoda Kapal), AU dan NW (Juru Mudi) serta SY (Motoris).

“Saat ini kelima orang tersebut sedang kita periksa intensif untuk pengembangan kasusnya,” imbuh Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Kalimantan Selatan Kombes Pol Rizal Irawan, SIK. MH. didampingi Kasubdit 4 Dit Reskrimsus Polda Kalimantan Selatan AKBP Endang.

Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Kalimantan Selatan Kombes Pol Rizal Irawan, SIK. MH. didampingi Kasubdit 4 Dit Reskrimsus Polda Kalimantan Selatan AKBP Endang menambahkan setelah diperoleh 2 alat bukti yang syah dengan dugaan tindak pidana kegiatan usaha pengangkutan dan niaga BBM tanpa izin, maka Polisi menjerat dengan Pasal 53 huruf b dan d Undang-Undang RI NO.22 Tahun 2001 tentang Migas.

Selanjutnya petugas akan memangil Direksi PT Laros Petroleum dan saksi-saksi lainnya guna pemeriksaan lebih lanjut.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

10/09/2017 0 komentar-komentar

Kapolda Kalsel : Hapus Kesan Nomor Dua Dari Polwan

oleh Humas Polda Kalsel 09/09/2017
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana mengharapkan dengan usia Korps Polisi Wanita yang sudah 69 tahun, Polwan benar-benar berkinerja sebagai komponen di tubuh Polri, sehingga mampu menghapus kesan hanya nomor dua.

“Saya inginkan Polwan benar-benar jadi komponen, bukan sekadar suplemen di institusi Polri,” kata Kapolda Kalimantan Selatan Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana saat memperingati HUT Polwan ke-69 dan HKGB ke-65.

Kapolda Kalimantan Selatan Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana mengatakan, jika menjadi komponen, maka kehadiran dan kinerja Polwan tidak bisa dipisahkan dari kinerja Polri secara keseluruhan.

“Pimpinan tidak tidur, kalau memang kinerjanya bagus, saya akan promosikan Polwan menduduki jabatan strategis sesuai prestasi dan kemampuannya,” ucap Kapolda Kalimantan Selatan Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana.

Kapolda Kalimantan Selatan Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana secara khusus kepada para Polwan se-Polda Kalimantan Selatan mengutarakan etika penggunaan media sosial yang tak jarang bisa merendahkan harkat dan jati diri seorang Polwan.

“Saya ingatkan betul kepada seluruh personil Polda Kalimantan Selatan khususnya Polwan harus menggunakan media sosial yang santun dan beretika, ingat jangan mengunggah foto atau video yang melanggar norma sosial, dan tidak pantas,” tegas Kapolda Kalimantan Selatan yang juga sebagai Pembina Bhayangkari Kalimantan Selatan Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana didampingi Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan sekaligus Ibu Asuh Polwan Polda Kalimantan Selatan Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana.

Sementara Perwira Koordinator Polwan Polda Kalsel AKBP Sawitri, mengucapkan terima kasih kepada Kapolda Kalimantan Selatan Kalimantan Selatan Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana serta Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan selaku Ibu Asuh Polwan Polda Kalimantan Selatan Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana, karena dukungannya selama ini untuk memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi Polwan berkarir menduduki jabatan sesuai kapasitas dan kemampuannya.

“Semoga pada Hari Jadi Polwan yang ke-69 dan HKGB ke-65, para Polwan lebih profesional, moderen dan terpercaya dalam mengemban tugas Kepolisian serta semakin dekat, dan dicintai masyarakat,” ucap AKBP Sawitri.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

09/09/2017 0 komentar-komentar

Dit Lantas Polda Kalsel Ciptakan Masyarakat Patuh Hukum dan Paham Hukum di Sekolah-Sekolah

oleh Humas Polda Kalsel 09/09/2017
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Direktorat Lalu Lintas Polda Kalimantan Selatan yang dipimpin Direktur Lalu Lintas Polda Kalimantan Selatan Kombes Pol E Zulpan SIK, M. Si. menyambangi sekolah-sekolah yang ada di wilayah hukum Polda Kalimantan Selatan, Jumat (8/9/2017).

Kedatangan Dit Lantas Polda Kalimantan Selatan tersebut dipimpin Kasubdit Dikyasa AKBP Nina Rahmi untuk memberikan Sosialisasi tentang Pentingnya Mengetahui Keselamatan Dalam Berlalu Lintas dan Cara Aman ke Sekolah serta Peraturan yang ada di Jalan Raya sejak usia dini.

Seperti disampaikan oleh Direktur Lalu Lintas Polda Kalimantan Selatan Kombes Pol E Zulpan SIK, M. Si melalui Kasubdit Dikyasa Dit Lantas Polda Kalimantan Selatan AKBP Nina Rahmi bahwa Kegiatan ini dilaksanakan secara rutin di semua jajaran Lalu Lintas baik di Polda, Polres maupun Polsek dengan cara mendatangi sekolah-sekolah, sehingga dapat terciptanya masyarakat yang patuh hukum dan paham hukum.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

09/09/2017 0 komentar-komentar

Sat Polairud Polresta Banjarmasin Ciduk Tersangka Pencurian Di Atas Kapal

oleh Humas Polda Kalsel 09/09/2017
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Satuan Polisi dan Udara (Sat Polairud) Polresta Banjarmasin dibantu Resmob Polda Kalimantan Selatan, Timsus Bekantan dan Polres Kotabaru berhasil meringkus lima pelaku pencurian dan pemberatan, dua di antaranya seorang penadah hasil curian di atas kapal.

Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Anjar Wicaksana S., S.I.K., M.A.P. melalui Kasat Polairud Polresta Banjarmasin Kompol Untung Widodo mengatakan lima dari tujuh orang pelaku sudah ditangkap, sedangkan sisanya (2 orang) masuk dalam daftar pencarian orang (DPO).

Pelaku spesialis pencurian di atas kapal yang telah berhasil ditangkap di antaranya SLP, ABN, RM. Sedangkan untuk dua pelaku penadahan barang hasil curian di antaranya HJ dan MD.

Para pelaku melakukan pencurian Selasa 25 Juli 2017 pukul 01.30 wita, di atas Kapal TB Brahma 3 yang sedang berlayar di perairan Sungai Barito,” ucap Kasat Polairud Polresta Banjarmasin Kompol Untung Widodo.

Kasat Polairud Polresta Banjarmasin Kompol Untung Widodo menambahkan, setelah berhasil naik ke atas kapal menggunakan kelotok mesin dumping 20, mereka langsung mencuri tali towing sepanjang 220 meter.

Atas kejadian itu PT Patria Maritime Lines membuat laporan ke Satpolairud Banjarmasin, setelah dilakukan penyelidikan dan dapat informasi dari Kru kapal TB Brahma 3, bahwa akan ada yang jual tali di kawasan Kuin, di tempat tersangka HJ.

Dari informasi itulah beberapa pelaku berhasil ditangkap. untuk pelaku pencurian dan pemberatan dijerat pasal 363 KUHP dan pelaku penadahan dijerat pasal 480 KUHP.

Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Anjar Wicaksana S., S.I.K., M.A.P. melalui Kasat Polairud Polresta Banjarmasin Kompol Untung Widodo didampingi Kanit Gakkum Iptu Selamat mengimbau kepada semua pelaku usaha yang menggunakan jasa perairan agar cepat lapor ke pihak Kepolisian apabila mengalami atau mengetahui adanya tindak pidana.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

09/09/2017 0 komentar-komentar
  • 1
  • …
  • 1,169
  • 1,170
  • 1,171
  • 1,172
  • 1,173
  • …
  • 1,200

Cari

Berita Terkini

  • Bertemu Saat Banjir, Kapolda Kalsel Berikan Bantuan Biaya Pengobatan Anak Yatim Piatu Korban Laka Lantas
  • Bantu Warga Terdampak Banjir, Polda Kalsel Kerahkan Kendaraan Dapur Lapangan dan Water Treatment
  • Awal Tahun 2026, Satgas Pangan Polda Kalsel Lakukan Pengecekan Minyakita
  • Jelang Tahun Baru, Satgas Pangan Polda Kalsel Pantau Harga Beras dan Bahan Pokok di Pasar Pandu
  • Kapolda Kalsel Turun Langsung Tinjau Kesiapan Pengamanan dan Fasilitas Pendukung Pengajian Rutin 5 Rajab

Kategori

Arsip

BID HUMAS POLDA KALSEL © 2017 - 2024

TribrataNews Polda Kalsel
  • Beranda
  • Lalu Lintas
  • Reskrim
  • Binkam
  • Binmas
  • Giat Ops
  • Mitra Polisi
  • Opini
  • Peristiwa
  • Satker
    • Biddokkes
    • Bidhumas
    • Bidkum
    • Bidkeu
    • Bidpropam
    • Bidti
    • Ditbinmas
    • Ditintel
    • Ditlantas
    • Ditpamobvit
    • Ditpolair
    • Ditreskrimsus
    • Ditresnarkoba
    • Ditshabara
    • Dittahti
    • Itwasda
    • Roops
    • Rorena
    • Rosarpras
    • Rosdm
    • Satbrimob
    • Setum
    • Spkt
    • Spnbanjarbaru
    • Spripim
    • Yanma
  • Arsip