Sekilas Info
Jelang Tahun Baru, Satgas Pangan Polda Kalsel Pantau Harga Beras dan Bahan Pokok di Pasar Pandu
Kapolda Kalsel Turun Langsung Tinjau Kesiapan Pengamanan dan Fasilitas Pendukung Pengajian Rutin 5 Rajab
Kapolda Kalsel Pastikan Bripda MS Pelaku Pembunuhan Mahasiswi ULM Ditindak Tegas
Jelang Pengajian 5 Rajab, Polda Kalsel Gelar Apel Personel dan TFG Operasi Sekumpul Intan 2025
Pastikan Natal Aman, Kapolda Kalsel Pimpin Langsung Pengecekan Pengamanan Gereja di Banjarmasin
Propam Polda Kalsel dan POM TNI Gelar Operasi Gabungan Pengawasan Kedisiplinan di THM
Tingkatkan Kedisiplinan, Propam Polda Kalsel Gelar Gaktibplin di Polres Tanah Laut
Jelang Nataru, Satgas Pangan Polda Kalsel Gencar Pengecekan Minyakita
Jelang Akhir Tahun, Polda Kalsel Gelar Rakor Lintas Sektoral Operasi Lilin Intan 2025
Polda Kalsel Gelar Reformasi Kultural Polri dan Doa Bersama untuk Korban Bencana Alam di Aceh, Sumut, dan Sumbar
TribrataNews Polda Kalsel
  • Beranda
  • Lalu Lintas
  • Reskrim
  • Binkam
  • Binmas
  • Giat Ops
  • Mitra Polisi
  • Opini
  • Peristiwa
  • Satker
    • Biddokkes
    • Bidhumas
    • Bidkum
    • Bidkeu
    • Bidpropam
    • Bidti
    • Ditbinmas
    • Ditintel
    • Ditlantas
    • Ditpamobvit
    • Ditpolair
    • Ditreskrimsus
    • Ditresnarkoba
    • Ditshabara
    • Dittahti
    • Itwasda
    • Roops
    • Rorena
    • Rosarpras
    • Rosdm
    • Satbrimob
    • Setum
    • Spkt
    • Spnbanjarbaru
    • Spripim
    • Yanma
  • Arsip
Tag:

#polresbanjar

Viral, Aksi Heroik Kapolres Banjar Sang Penyelamatan Nyawa Pengunjung Water Boom

oleh Humas Polda Kalsel 19/06/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Berkat kesigapan anggota Kepolisin Resort Banjar yang sedang melakukan pelayanan dan pengamanan obyek vital di tempat wisata Water Boom Kertak Hanyar, nyawa Mansur (33) warga Jalan Sungai Asam, Riam Kanan, Kecamatan Karang Intan berhasil diselamatkan.

Menurut keterangan saksi, Syaifullah (36) warga Desa Bi’ih, Kecamatan Karang Intan mengatakan, kejadian tersebut berawal ketika Mansur bersama keluarganya sedang berlibur di Water Boom Kertak Hanyar.

Ketika asyik berenang dengan keluarganya, Mansur tiba-tiba merasa pusing dan langsung tenggelam kedalam kolam renang.

“Awalnya dia baik-baik saja, tapi ketika sedang berenang, dia merasa pusing dan langsung tenggelam kedalam kolam,” ujar Syaifullah yang merupakan salah satu keluarga korban (Mansur), Senin (18/6/2018).

Masih Syaiful, berkat kesigapan anggota Polres Banjar yang sedang bertugas di tempat tersebut, akhirnya korban berhasil diselamatkan, dan kemudian langsung ditangani tim medis dari water boom Kertak Hanyar untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

“Untung tadi ada bapak Kapolres Banjar yang kebetulan sedang berada di tempat ini, dan langsung memberikan pertolongan pertama kepada adik saya, sehingga nyawa adik saya berhasil diselamatkan, sekali lagi saya mewakili pihak keluarga mengucapkan banyak terima kasih kepada jajaran Polres Banjar, khususnya bapak Kapolres Banjar yang telah menolong adik saya,” ucap Syaiful.

Sementara itu, Kapolres Banjar AKBP Takdir Mattanete, S.H., S.I.K., M.H. mengatakan keberhasilan memberikan pertolongan kepada korban tenggelam tersebut, berkat kesigapan seluruh jajaran Polres Banjar, yang selalu memberikan pengamanan dan pelayanan di obyek vital selama musim libur lebaran.

“Alhamdulillah tadi kebetulan saya sedang melakukan pengecekan anggota yang bertugas memberikan pengamanan dan pelayanan di tempat wisata, ketika melihat ada korban tenggelam, saya dibantu dengan Kapolsek Kertak Hanyar langsung memberikan pertolongan pertama dengan cara memompa jantung korban agar tidak berhenti, dan alhamdulillah korban berhasil diselamatkan,” ungkap Kapolres Banjar yang akrab disapa Nette Boy itu.

Masih Kapolres Banjar, pihaknya mengimbau kepada seluruh masyarakat yang akan menikmati masa libur lebaran agar selalu berhati-hati dengan selalu menjaga kondisi tubuh agar hal yang sama tidak terjadi lagi.

“Bagi masyarakat yang akan berlibur bersama keluarga agar menjaga kondisi tubuh, jika ada keluhan kesehatan segera periksakan ke dokter, agar liburan bersama keluarga tetcinta dapat berjalan dengan lancar,” imbau perwira menengah polisi dengan pangkat dua melati di pundak itu. (Polres Banjar)

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

19/06/2018 0 komentar-komentar

Begini Cara Srikandi Polres Banjar Beri Rasa Aman Pada Masyarakat

oleh Humas Polda Kalsel 19/06/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polisi Wanita (Polwan) Polres Banjar yang tergabung dalam Tim Srikandi Banjar Bungas (SBB) melaksanakan kegiatan patroli jalur lalu lintas guna memantau arus balik para pemudik lebaran, Senin (18/6/2018) pagi.

Selain patroli jalur arus lalu lintas, para Srikandi Polres Banjar juga melaksanakan kegiatan himbauan Kamtibmas kepada para peziarah khususnya para ibu ibu yang ada di Makam Kh. Muhammad Zaini Abdul Ghani atau yang lebih akrab disapa Abah Guru Sekumpul.

Himbauan tersebut disampaikan dengan senyum ramah oleh para Srikandi kepada para jemaah, “Ibu ibu mohon maaf mengganggu waktunya sebentar,” terang salah satu anggota Polwan Tim SBB.

Lebih lanjut dikatakan, “sebelum ibu ibu melaksanakan ziarah, perlu diketahui bersama untuk mentaati aturan dalam bagi para peziarah tidak diperkenankan bagi kaum ibu menggunakan celana panjang, silahkan gunakan tapih dan bagi yang tidak membawa telah disediakan oleh pengurus makam, kemudian tidak diperbolehkan mengenakan asesoris utamanya berupa emas yang berlebihan, dan silahkan ibu ibu perhatikan barang bawaan masing-masing jangan sampai ada yang tertinggal atau hilang’.

Kapolres Banjar AKBP Takdir Mattanete, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kasat Binmas AKP Hj. Amalia Afifi, S.H., mengatakan “kehadiran para Srikandi Polres Banjar ditengah-tengah para jemaah sangat diperlukan, hal ini guna menjaga dan mengantisipasi adanya tindak kejahatan di lokasi ziarah, sehingga diharapkan para peziarah akan lebih tenang dan nyaman dengan adanya para Polwan ditengah-tengahnya. (Polres Banjar)

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

19/06/2018 0 komentar-komentar

Pastikan Pelaksanaan Quick Wins Kegiatan VI, Bid Propam Polda Kalsel Sambangi Polres Jajaran

oleh Humas Polda Kalsel 10/06/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polisi sebagai Penggerak Revolusi Mental dan Pelopor tertib sosial di ruang publik merupakan salah satu fungsi manajemen dengan kegiatan aparat pengawas internal sebagai penanggung jawab terhadap perintah pengawasan pelaksanaan.

Agar dapat berjalan sesuai dengan rencana yang telah di tetapkan dan aturan / norma yang berlaku, maka Bidang Propam Polda Kalsel melakukan Pengawasan Pelaksanaan Quick Wins Bestra Polri Kegiatan VI B.06 TA.2018 di Polres Jajaran Polda Kalsel guna dapat tercapainya tujuan dan target pencapaian hasil secara efektif dan efisien.

Hal ini dapat terlihat saat Tim Pengawasan Pelaksanaan Quick Wins Bestra Polri Kegiatan VI B.06 TA.2018 dari Polda Kalsel yang dipimpin AKP Didik Yudi Pratikno, S.H., AKP Suprihatin, dan 6 orang personil lainnya menyambangi Polres Tanah Bumbu, Jum’at (8/6/2018) pukul 08.30 – 10.30 wita.

Kedatangan Tim guna melaksanakan pengawasan dan koordinasi Quick Wins Kegiatan VI, yang di ikuti oleh Kasi Propam, Operator Siwas, Operator Sat Sabhara, Operator Sat Lantas, Operator Sat Binmas, Operator Satpolair, dan Operator Humas  Polres Tanah Bumbu dan Polres Kotabaru, bertempat di Aula Rupatama Mapolres Tanah Bumbu.

Dalam kegiatan ini diberikan pencerahan dan pengarahan oleh Tim kepada para Operator Satuan Fungsi yang terlibat dalam Quick Wins Kegiatan VI, tidak hanya di Polres Tanah Bumbu Tim rombongan Propam Polda Kalsel dihari yang sama juga menyambangi Polres Tanah Laut.

Dihari sebelumnya Tim yang dipimpin oleh AKP Didik Yudi Pratikno, S.H. beserta rombongan juga mendatangi Polres Balangan untuk melaksanakan Pengawasan Pelaksanaan Quick Wins Bestra Polri Kegiatan VI B.06 TA.2018, bertempat di Aula Pesat Gatra Polres Balangan, Kamis (7/6/2018) pukul 08.45 – 10.00 wita.

Adapun Tim Polda Kalsel dipimpin AKP Didik Yudi Pratikno, S.H. beserta 7 orang personil, selanjutnya dilaksanakan koordinasi Quick Wins Kegiatan 6 yang di ikuti oleh Kasi Propam, Operator Siwas, Operator Sat Sabhara, Operator Sat Lantas, Operator Sat Binmas, dan Operator Humas Polres Balangan.

Pengawasan oleh Tim Bid Propam Polda Kalsel ini untuk mengetahui sejauh mana kebijakan dan petunjuk rencana kegiatan pelaksanaan Quick Wins Bestra Polri Kegiatan VI B.06 TA.2018 dengan menggunakan manajemen dengan sasaran kekuatan personil, sarana dan prasarana, dukungan anggaran yang telah disesuaikan Mabes Polri serta guna mengetahui kendala kendala yang ditemukan untuk bahan evaluasi pelaksanaan kegiatan yang akan datang.

Sebagaimana diketahui jadwal Pengawasan Pelaksanaan Quick Wins Bestra Polri Kegiatan VI B.06 TA.2018 dari Bid Propam Polda Kalsel untuk Polres Batola dan Polresta Banjarmasin Kamis 31 Mei 2018, Polres Banjarbaru dan Polres Banjar Senin 4 Juni 2018.

Sedangkan Polres Tapin, Polres Hulu Sungai Selatan (HSS) dan Polres Hulu Sungai Tengah (HST) Rabu 6 Juni 2018. Untuk Polres Balangan, Polres Tabalong dan Polres Hulu Sungai Utara (HSU) Kamis 7 Juni 2018.

Sementara itu pada 8 Juni 2018 Pengawasan dilakukan di Polres Kotabaru, Polres Tanah Bumbu dan Polres Tanah Laut.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

10/06/2018 0 komentar-komentar

Irwasda Polda Kalsel Cek Pos Pengamanan dan Pelayanan Jelang Hari Raya Idul Fitri 1439 H

oleh Humas Polda Kalsel 07/06/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) melakukan pengecekan terhadap Pos Pengamanan (Pospam) dan Pos Pelayanan (Poslan) Lebaran di wilayah hukum Polda Kalsel, Kamis (7/6/2018) pukul 09.30 – 14.00 wita.

Pengecekan tersebut dilakukan oleh Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel) Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana diwakili Irwasda Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Djoko Poerbo Hadijojo, M.Si., beserta diantaranya Karo Ops Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Budi Sapto Irwanto, SH., Dir Sabhara Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Muhamat Khosim, M.Hum., Kabid Humas Polda Kalsel AKBP Mochammad Rifa’I, S.I.K., Kabid Propam Polda Kalsel AKBP Decky Hendarsono, SIK., Kabid Dokkes Polda Kalsel AKBP dr Erwin ZH, MARS, MH.Kes., dan Kabid TI Polri Polda Kalsel AKBP I Nyoman Suparsa, SE., serta instansi terkait lainya seperti TNI, Dishub dan Jasa Raharja.

Adapun Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan Terpadu Hari Raya Idul Fitri 1439 H yang dikunjunginya, yakni Pos Pelabuhan Trisakti, Pos Duta Mall Banjarmasin, Pos Gambut Kabupaten Banjar, Pos Bandara Syamsudin Noor, dan Pos Simpang Bentok Kabupaten Tanah Laut.

“Pengecekan ini dalam rangka kesiapan pengamanan arus mudik dan arus balik lebaran tahun 2018, serta guna meningkatkan pengamanan personil di lapangan yang melaksanakan pengamanan, agar masyarakat dapat merasakan kenyamanan saat melaksanakan mudik dan balik,” ungkap Irwasda Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Djoko Poerbo Hadijojo, M.Si., di sela pengecekan Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan Terpadu Hari Raya Idul Fitri 1439 H.

Irwasda Polda Kalsel berharap, dengan dilakukannya pengamanan mudik dan balik lebaran yang melibatkan berbagai instansi terkait itu, berbagai permasalahan, baik gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dan berbagai ancaman yang kemungkinan terjadi bisa diantisipasi.

“Dengan begitu, tentunya masyarakat bisa merayakan lebaran Idul Fitri 1439 H / 2018 M ini dengan khidmat dan aman,” ujar Perwira berpangkat melati tiga di pundak itu.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

07/06/2018 0 komentar-komentar

Resahkan Warga, Tiga Pria Pembobol Toko Sembako Ditangkap Satreskrim Polres Banjar

oleh Humas Polda Kalsel 31/05/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Tiga kawanan tikus dapur yang meresahkan Masyarakat Kabupaten Banjar akhirnya berakhir dengan naas, ketiganya digulung Satuan Reserse Kriminal Polres Banjar Polda Kalimantan Selatan, Sabtu (26/5/2018) dini hari.

Ketiga tikus dapur itu berinisial, WR (39) asal Desa Pembantanan Kecamatan Sungai Tabuk, FA (47) asal Jalan Sidodadi desa Loktabat Selatan Kecamatan Banjarbaru Selatan, Banjarbaru, dan AN (37) asal Jalan Irigasi Gang Permata 2 Desa Tanjung Rema Darat Kecamatan Martapura Kabupaten Banjar.

Ketiga tikus dapur itu di tangkap karena telah melakukan tindakan melawan hukum dengan membobol toko sembako dengan merusak gembok menggunakan gunting besi untuk mencuri beras serta tabung gas elpigi 3 kilo, pada tengah malam hari.

Wakapolres Banjar Kompol Ajie Lukman Hidayat mengungkapkan, berawal dari laporan warga yang bernama Hj. Masriyah (korban) dan Nurhayat (korban) lantaran tokonya yang dibobol oleh kawanan maling.

Dari laporan korban anggota Satreskrim Polres Banjar pun melakukan pengembangan dan pengejaran terhadap para pelaku yang sudah diketahui identitasnya.

“Tak butuh waktu lama polisi pun berhasil membekuk para tersangka,” ungkap Kompol Ajie Lukman Hidayat.

Kompol Ajie Lukman Hidayat atau biasa disapa Ajie menambahkan, ketiga tersangka merupakan komplotan maling spesialis pembobol toko sembako.

“Dalam aksinya para tersangka sudah melakukan pencurian pada tiga lokasi di Kabupaten Banjar. Dan mereka beraksi pada tengah malam (pada saat toko tutup, red),” Jelas Kompol Ajie saat konferensi pers di Mapolres Banjar Polda Kalsel, Rabu (30/5/2018).

Terpisah, Kasat Reskrim Polres Banjar AKP Sofyan saat dikonfirmasi oleh media ini mengatakan, ketiga tersangka dalam melancarkan aksi kejahatannya dilakukan dengan cara membobol toko sembako, dengan merusak gembok toko menggunakan gunting besi.

“Mereka menjarah bahan-bahan kebutuhan pokok yang bisa dijual dengan nilai yang tinggi, antara lain, beras karung dan tabung gas elpigi 3 kilo dengan menggunakan  sepeda motor,” jelas AKP Sofyan.

Masih AKP Sofyan, hasil dari tindakan kejahatan para tersangka tersebut dijual kembali, dan uangnya digunakan untuk kebutuhan sehari-hari .

“Namun, sayang pada saat dilakukan penangkapan, ketiga tersangka mencoba melarikan diri dari kejaran Petugas, alhasil terpaksa polisi melakukan tindakan tegas secara terukur dengan menghadiahi timah panas pada kaki ketiga tersangka,” terangnya.

Selain mengamankan ketiga tikus dapur (tersangka pembobol toko, red), Polisi juga mengamankan barang bukti berupa tabung gas elpiji 3 kilo dan Beras karung yang belum terjual oleh tersangka, beserta kendaraan roa dua yang dilakukan tersangka dalam melakukan aksi kejahatannya.

Akibat perbuatannya, ketiga tersangka dijerat dengan pasal 363 KUHP Pencurian dan Pemberatan  dengan ancaman 7 tahun kurungan penjara. (Polres Banjar)

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

31/05/2018 0 komentar-komentar

Kabag Sumda Polres Banjar Bagikan Takjil Kepada Pengguna Jalan

oleh Humas Polda Kalsel 22/05/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kepolisian Resort Banjar menggelar kegiatan berbagi takjil di depan Mako Polres Banjar, Senin (21/5/2018) pukul 16.30 wita.

Kegiatan ”Indahnya Berbagi Takjil Kepada Pengguna Jalan Raya” yang dilaksanakan oleh Bag Sumda Polres Banjar ini dipimpin Kapolres Banjar AKBP Takdir Mattanete, SH., S.IK., MH. diwakili Kabag Sumda Kompol Ana Setiani bersama dengan seluruh personil Bag Sumda Polres Banjar.

“Kami lihat momentum Ramadhan ini untuk berbagi kepada teman-teman yang tidak sempat berbuka puasa di rumah, kami bagikan takjil untuk meringankan haus dan dahaga di jalan,” kata Kapolres Banjar AKBP Takdir Mattanete, SH., S.IK., MH. diwakili Kabag Sumda Polres Banjar Kompol Ana Setiani.

Kabag Sumda Polres Banjar menambahkan, dalam kesempatan tersebut berbagai takjil dibagikan. Isi takjil bermacam-macam. Mulai dari kurma, makanan ringan, buah, dan tentu saja air minum. Mantan Kabag Sumda Polres HSU dan Kasubbid Penmas Bid Humas Polda Kalsel ini mengatakan pembagian takjil tidak hanya dilakukan sekali ini saja. Akan ada pembagian takjil yang lain di tempat yang sama maupun lokasi yang berbeda.

“Intinya, kami ingin menyampaikan bahwa polisi adalah sahabat masyarakat dan harus dekat dengan masyarakat. Insya Allah keinginan kami tersebut bisa dipercaya dan dicintai masyarakat,” tandas Kabag Sumda Polres Banjar Kompol Ana Setiani. (Polres Banjar)

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

22/05/2018 0 komentar-komentar

Wujudkan Kepedulian, Polres Banjar Bagikan Takjil Ke Pengguna Jalan

oleh Humas Polda Kalsel 18/05/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Hari pertama di bulan suci Ramadhan 1439 H, Jajaran Kepolisian Resort Banjar Polda Kalimantan Selatan menggelar kegiatan Bakti Sosial menjelang waktu berbuka puasa di depan Mapolres Banjar, Kamis (17/5/2018) pukul 17.30 wita.

Pada kesempatan ini, Polres Banjar dipimpin Kapolres Banjar AKBP Takdir Mattanete, SH., S.IK., MH. membagikan takjil secara gratis kepada pengguna jalan yang melintas di depan Mapolres Banjar. Ada sekitar 100 paket takjil dibagikan secara gratis kepada pengguna jalan yang masih dalam perjalanan.

Selain takjil, Kapolres Banjar yang akrab dipanggil Nette Boy beserta para Pejabat Utama Polres Banjar dan anggota juga bersosialisasi kepada para pengguna jalan tentang keselamatan berlalu-lintas di jalan raya.

Kapolres Banjar mengatakan bahwa pembagian takjil merupakan suatu bentuk kepedulian dari Polres Banjar kepada pengguna jalan yang masih beraktifitas saat menjelang berbuka puasa.

“Dengan adanya kegiatan bagi-bagi takjil seperti ini, setidaknya kita bisa membantu masyarakat yang masih dalam perjalanan untuk sekedar berbuka puasa,” ungkap Kapolres Banjar.

Ditambahkan lagi, Kapolres Banjar menyebutkan, masyarakat yang mendapat takjil gratis mayoritas adalah para pengguna jalan yang masih beraktifitas jelang berbuka puasa.

“Kegiatan ini akan kami laksanakan sebulan penuh, baik itu dari Polres Banjar maupun Polres Jajaran. Mengenai tempat atau lokasinya akan dilakukan bergantian nantinya pada setiap harinya. Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian kami dengan lingkungan sekitar dalam rangka HUT Bhayangkara ke 72 di Tahun 2018 ini,” pungkas Kapolres Banjar AKBP Takdir Mattanete, SH., S.IK., MH. (Polres Banjar)

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

18/05/2018 0 komentar-komentar

Kapolres Banjar : Jangan Lupa Ibadah Meski Lagi Bertugas

oleh Humas Polda Kalsel 18/05/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kamis 17 Mei 2018 merupakan hari pertama umat muslim menjalankan kewajibannya berpuasa dibulan suci Ramadhan 1439 H. Bagipula halnya dengan para personel Polres Banjar yang mayoritas 99% beragama Islam.

Dibawah kepemimpinan Kapolres Banjar AKBP Takdir Mattanete, S.H., S.I.K., M.H. suasana di Polres yang terletak di Kota Serambi Mekkah ini nampak berbeda dari biasanya di bulan Ramadhan. Nampak seluruh personelnya terlihat rapi menggunakan peci putih baik yang bertugas pada operasional, staf hingga pelayanan.

“Untuk mengambil barokah di bulan suci ini, dan untuk mempermudah anggota dalam beribadah saya mencoba kembali mengingatkan anggota akan kewajibannya,” ungkap Kapolres Banjar AKBP Takdir Mattanete, S.H., S.I.K., M.H. atau yang lebih dikenal dengan sebutan Nette Boy sesudah melaksanakan Sholat berjamaah bersama anggotanya.

“Ketika adzan berkumandang tinggalkan segala macam bentuk pekerjaan yang kalian lakukan dan tunaikan lah sholat,” lanjut Kapolres Banjar.

Menurutnya, dirinya juga menyarankan kepada Kabag Ops Polres Banjar agar anggota dikurangi tugas dilapangan terkecuali memang suatu hal yang penting dan menyangkut keselamatan masyarakat.

“Selama bulan Ramadhan ini, saya meminta personel untuk dikurangi aktifitas dilapangan yang tidak penting sehingga dapat menjalankan ibadah puasa dengan lancar hingga adzan Maghrib,” terang Kapolres Banjar.

“Terakhir saya ucapkan kepada seluruh anggota Polres Banjar maupun masyarakat yang ikut menjalankan sholat Dzuhur berjamaah di Musholla An-Nur siang ini, selamat menjalankan ibadah puasa dan semoga kita menjadi manusia yang lebih baik lagi kedepannya,” pungkas Nette Boy. (Polres Banjar)

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

18/05/2018 0 komentar-komentar

Warga Kabupaten Banjar Berduka Gugurnya 6 Syuhada Polri Di Mako Brimob Kelapa Dua Depok

oleh Humas Polda Kalsel 14/05/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Gugurnya 6 Syuhada Polri saat menjalankan tugas negara di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, menjadi luka mendalam bagi Polri khususnya personel jajaran Polres Banjar Polda Kalimantan Selatan.

Minggu (13/5/2018) pukul 11.00 wita tepatnya dihalaman Parkir Futsal Borneo Sungai Sipai Kecamatan Martapura Kota terlihat para warga masyarakat Kabupaten Banjar membubuhkan tanda tangan di spanduk yang dibentangkan oleh Polres Banjar dengan bertuliskan Turut Berduka Cita Atas Gugurnya 6 Anggota Polri Dalam Aksi Terorisme.

Tanda tangan yang dibubuhkan di spanduk tersebut selain sebagai tanda turut berduka cita juga sebagai tanda mendukung Polri dalam melawan setiap Aksi Kelompok Radilisme (Terorisme) yang terjadi di NKRI.

“Secara bergantian antusias masyarakat dalam pembubuhan tanda tangan di spanduk tersebut”, kata Kapolres Banjar AKBP Takdir Mattanete, SH., SIK., MH.

Kegiatan ini adalah merupakan salah satu bentuk partisipasi masyarakat yang ikut berbelasungkawa atas kejadian di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok yang menelan korban jiwa sebanyak 6 anggota Polri atas tindakan Terorisme pada hari Selasa (8/5/2018).

“Selain sebagai tanda berbelasungkawa, tanda tangan ini juga menyimpan makna bahwa masyarakat Kabupaten Banjar tidak takut dengan terorisme,” ujarnya Kapolres Banjar.

Dalam himbauannya kepada masyarakat, Kapolres Banjar AKBP Takdir Mattanete, SH., SIK., MH. berharap, masyarakat Kabupaten Banjar harus tetap tenang menghadapi upaya teror yang dilakukan terorisme. Jangan mudah terprovokasi. Apalagi takut. Sebab, ketakutan itulah yang jadi tujuan mereka melakukan aksi-aksi teror di Indonesia. (Polres Banjar)

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

14/05/2018 0 komentar-komentar

Ny. Via Yulianti Terharu Dapatkan Reward Dari Ketua Bhayangkari Kalsel

oleh Humas Polda Kalsel 09/05/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Prestasi yang berhasil diraih anggota Bhayangkari Cabang Banjar ternyata mendapat perhatian khusus dari Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana. Pada saat perayaan HUT Yayasan Kemala Bhayangkari ke-38 di Aula Bhayangkari Mathilda Batlayeri, Rabu (9/5/2018), Ny. Via Yulianti mendapatkan reward dari Isteri Kapolda Kalsel itu.

Reward tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana kepada Ny. Via Yulianti disela-sela acara HUT Yayasan Kemala Bhayangkari ke-38.

Ny. Via Yulianti mendapatkan reward tersebut atas prestasinya yang berhasil menjadi Guru Profesional pada bidang studi Guru kelas TK berupa Sertifikat Pendidik dari Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia.

“Ini penghargaan yang paling istimewa yang pernah saya terima karena diberikan dan diserahkan langsung oleh Ibu Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan,” terang Ny. Via Yulianti.

Menurutnya, pengalaman ini takkan terlupakan selama hidupnya. “Peristiwa ini akan selalu saya kenang dalam hidup, terimakasih Bu Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan,” lanjut Ny. Via Yulianti.

Sementara itu Kapolres Banjar AKBP Takdir Mattanete, S.H., S.I.K., M.H. yang turut hadir dalam perayaan HUT Yayasan Kemala Bhayangkari ke-38 itu mengungkapkan rasa bangga dan harunya atas perhatian yang dicurahkan oleh Ibu Kapolda Kalsel kepada anggota Bhayangkarinya.

“Alhamdulillah, kami merasa terhormat dan bangga atas reward yang diberikan oleh Ibu Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan kepada anggota Bhayangkari Cabang Banjar,” ucap Nette Boy sapaan akrab Kapolres Banjar AKBP Takdir Mattanete, S.H., S.I.K., M.H.

Ditempat yang sama hal senada juga disampaikan oleh Ketua Bhayangkari Cabang Banjar Ny. Misly Takdir Mattanete yang tak bisa membendung rasa bahagianya setelah salah satu anggotanya berhasil mendapatkan reward dari Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel.

“Ini merupakan suatu penghargaan yang besar bagi Bhayangkari Cabang Banjar dihari perayaan HUT Yayasan Kemala Bhayangkari yang berbahagia ini,” ungkap Isteri Kapolres Banjar itu. (Polres Banjar)

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

09/05/2018 0 komentar-komentar
  • 1
  • …
  • 31
  • 32
  • 33
  • 34
  • 35
  • …
  • 45

Cari

Berita Terkini

  • Jelang Tahun Baru, Satgas Pangan Polda Kalsel Pantau Harga Beras dan Bahan Pokok di Pasar Pandu
  • Kapolda Kalsel Turun Langsung Tinjau Kesiapan Pengamanan dan Fasilitas Pendukung Pengajian Rutin 5 Rajab
  • Kapolda Kalsel Pastikan Bripda MS Pelaku Pembunuhan Mahasiswi ULM Ditindak Tegas
  • Jelang Pengajian 5 Rajab, Polda Kalsel Gelar Apel Personel dan TFG Operasi Sekumpul Intan 2025
  • Pastikan Natal Aman, Kapolda Kalsel Pimpin Langsung Pengecekan Pengamanan Gereja di Banjarmasin

Kategori

Arsip

BID HUMAS POLDA KALSEL © 2017 - 2024

TribrataNews Polda Kalsel
  • Beranda
  • Lalu Lintas
  • Reskrim
  • Binkam
  • Binmas
  • Giat Ops
  • Mitra Polisi
  • Opini
  • Peristiwa
  • Satker
    • Biddokkes
    • Bidhumas
    • Bidkum
    • Bidkeu
    • Bidpropam
    • Bidti
    • Ditbinmas
    • Ditintel
    • Ditlantas
    • Ditpamobvit
    • Ditpolair
    • Ditreskrimsus
    • Ditresnarkoba
    • Ditshabara
    • Dittahti
    • Itwasda
    • Roops
    • Rorena
    • Rosarpras
    • Rosdm
    • Satbrimob
    • Setum
    • Spkt
    • Spnbanjarbaru
    • Spripim
    • Yanma
  • Arsip