Tatap Muka Personil Polairud Polres Tanbu dengan Nelayan

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Polres Tanah Bumbu, Polda Kalsel – Personil Satuan Polairud Polres Tanah Bumbu bertatap muka dengan nelayan udang yang berada di Pesisir Perairan Bunati Tanah Bumbu (Tanbu), Kamis (23/02/2023) siang.

Pada saat bertatap muka para personil Sat Polairud Polres Tanbu menghimbau kepada nelayan udang untuk berhati-hati saat mencari udang, lengkapi alat keselamatan dikapal seperti left jacket dan lifebouy, pastikan kapal dalam keadaan baik dan normal, minimal mencari udang dengan 2 orang nelayan serta waspada terhadap cuaca buruk dilaut.

Sebab pada akhir-akhir ini prakiraan cuaca menurut BMKG mengalami cuaca buruk seperti ombak besar mulai dari 2,5 – 40 meter dan diikuti angin kencang serta hujan lebat yang membahayakan keselamatan bagi para nelayan.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

Berita Terkait

Tuliskan Komentar