Kapolri dan Kapolda Kalsel Pantau Pengamanan Tahun Baru 2024 Melalui Zoom Meeting

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto, S.H., M.H. memimpin sebuah Zoom meeting bersama Kapolri untuk memantau pengamanan jelang pergantian tahun. Acara tersebut berlangsung di Pos Terpadu Ops Lilin Intan 2023 yang berlokasi di pasar Minggu Kabupaten Tanah Bumbu, Minggu (31/12/2023) pukul 21.00 WITA.

Dalam pertemuan daring ini, Irjen Pol Winarto bersama Kapolri dan timnya memastikan kesiapan dan kesigapan petugas keamanan dalam menyambut Tahun Baru 2024.

Upaya penjagaan keamanan ini diharapkan dapat memberikan perlindungan maksimal bagi masyarakat dalam merayakan pergantian tahun dengan aman dan damai.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto pun berpesan kepada seluruh anggota kepolisian di Kalimantan Selatan untuk niatkan dengan tulus dan laksanakan dengan penuh keikhlasan setiap tugas dan tanggung jawab sebagai ladang ibadah kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Lakukan deteksi dini dengan memetakan titik-titik kerawanan (khususnya yang menjadi pusat konsenterasi masyarakat) secara tepat dan optimalkan penggalangan untuk mencegah aksi yang meresahkan masyarakat.

Ketiga, jaga kondisi fisik dan mental serta jaga keselamatan diri saat bertugas dengan melakukan tindakan kepolisian sesuai dengan prosedur yang telah ditentukan.

Laksanakan pengamanan secara profesional dan humanis, serta hindari sikap arogan. kemudian berikan pelayan yang optimal dan terbaik kepada masyarakat. Serta mantapkan kerjasama, sinergi, dan soliditas para pihak yang terlibat demi keberhasilan pelaksanaan pengamanan malam pergantian tahun 2024 ini.

Tidak hanya memantau pengamanan malam pergantian tahun, Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto didampingi Forkompinda Kalsel dan Pejabat Utama Polda Kalsel juga menandatanganan Prasasti Rumah Dinas Pamen Wicaksana Laghawa Polres Tanah Bumbu.

Kapolda berharap dengan selesainya pembangunan Rumah Dinas Pamen Polres Tanah Bumbu ini, dapat memberikan manfaat serta dampak positif berupa peningkatan kualitas kinerja dalam memberikan pelayanan terbaik kepolisian kepada masyarakat.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

Berita Terkait

Tuliskan Komentar