Dalam rangka pengamanan mudik tahun 2025, Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) menggelar Operasi Ketupat Intan selama 14 hari.
Dimulainya Operasi Ketupat Intan tahun 2025 ini ditandai dengan Apel Gelar Pasukan yang berlangsung di Lapangan Hitam Polda Kalsel, Banjarbaru, Kamis (20/3/2025) sore.
Kapolda Kalsel Irjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan, S.I.K., S.H., M.H., memimpin langsung apel gelar pasukan tersebut dengan dihadiri Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Provinsi Kalsel, Danlanud Syamsudin Noor, Kepala BBNP Kalsel, Kabinda Kalsel, Wakapolda Kalsel, Pejabat Utama Polda Kalsel, Kepala Basarnas Banjarmasin, Kasrem Korem 101/Antasari, Pasi Intel Lanal Banjarmasin, dan Kepala Kanwil Jasa Raharja Kalsel.
Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Ada Erwindi, S.I.K., M.H. mengatakan, dalam keterangannya Kapolda Kalsel menyampaikan meskipun Kalimantan Selatan tidak termasuk Polda prioritas, namun Polda Kalsel tetap menggelar pengamanan mudik lebaran tahun 2025.
Sebanyak 1.926 personil gabungan dikerahkan dengan 23 Pos Pengamanan, 14 Pos Pelayanan dan 3 Pos Terpadu.
Kapolda mengatakan, ribuan personil tersebut akan mulai dikerahkan pada tanggal 26 Maret 2025 mendatang. Meski begitu, mulai saat ini pengamanan telah melakukan dilakukan melalui kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) diseluruh wilayah Kalimantan Selatan.
Beliau juga menjelaskan beberapa hal yang perlu diantisipasi selain tindak pidana, yaitu antisipasi terhadap lalulintas terutama lakalantas yang mengakibatkan fatalitas seperti luka berat hingga meninggal dunia.
“Bagi masyarakat yang akan melaksanakan mudik, agar melaksanakan dengan tertib dan nyaman sebagaimana tagline kita ‘Mudik Aman, Keluarga Nyaman’, serta patuhi aturan-aturan lalulintas agar dapat menekan angka kecelakaan lalulintas, ingat keluarga menunggu dirumah,” himbau Kapolda Kalsel.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H.
Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.