Polda Kalsel Gelar Jumat Curhat di Gedung Serbaguna Loelang Banjarbaru

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Pol Winarto, S.H., M.H., mengadakan acara Jumat Curhat bertempat di Gedung Serbaguna Loelang, Kelurahan Sungai Besar, Kota Banjarbaru. Acara ini digelar Jumat (17/5/2024) pukul 14.30 WITA dan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat setempat.

Jumat Curhat merupakan inisiatif Kapolda Kalsel untuk mendengarkan langsung keluhan, aspirasi, dan masukan dari masyarakat. Dalam acara ini, Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto diwakili Direktur Binmas Polda Kalsel Kombes Pol Sri Damar Alam, S.I.K., S.H. berdialog dengan warga Sungai Besar yang antusias menyampaikan berbagai permasalahan yang mereka hadapi, mulai dari isu keamanan, ketertiban, hingga pelayanan kepolisian.

“Kami ingin mendengar langsung dari masyarakat, sehingga kami bisa memberikan solusi yang tepat dan efektif,” ujar Dir Binmas.

Dalam kesempatannya, disampaikan salah satu terobosan Direktorat Lalulintas Polda Kalsel yakni layanan Samsat Keliling yang memudahkan masyarakat untuk pengurusan perpanjangan SIM (Surat izin mengemudi).

Ucapan terimakasih pun disampaikan Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto melalui Dir Binmas Kombes Pol Sri Damar Alam atas terlaksananya Pemilu 2024 yang aman, tertib dan lancar tanpa adanya kendala apapun diwilayah Banjarbaru.

Kedepannya, beliau mengingatkan akan dilaksanakan Pilkada Serentak tahun 2024, untuk itu Kapolda Kalsel berpesan kepada seluruh masyarakat untuk menjaga ketertiban, keharmonisan meskipun berbeda pilihan.

Warga yang hadir memanfaatkan kesempatan ini untuk mengutarakan apresiasi kepada Polda Kalsel khususnya Direktorat Reskrimsus atas penanganan kasus BBM illegal jenis Solar bersubsidi, serta menyampaikan berbagai masalah salah satunya Parkir liar.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

Berita Terkait

Tuliskan Komentar