Polres Balangan – Polisi Balangan tepatnya Sat Binmas Polres Balangan tak henti – hentinya lakukan giat penyuluhan di sekolah – sekolah di wilayah Balangan di Aula SMA Negeri 1 Paringin, Selasa (30/01/2018).
Selaku petugas pemberi materi yaitu Bripka Setiono dan Bripka Supian Ilmi, S.Sos terkait Pengenalan Jenis Obat-obatan dan zat adektif lainnya yang dilarang oleh hukum termasuk dampak yang dapat ditimbulkan karena konsumsi Narkoba maupun Miras.
Petugas dihadapan ratusan siswa SMAN 1 Paringin mengajak untuk mendeklarasikan menolak keras peredaran obat – obatan di lingkungan sekolah dan siap menginformasikan apabila melihat dan mendengar ada peredaran narkoba dan miras.
Tidak hanya petugas kepolisian saja, dalam hal ini tokoh agama juga diikutsertakan guna memberikan gambaran bahaya penggunaan Narkoba dan Miras dari segi pandang Agama oleh ustaz H. Bastani.
Kasat Binmas AKP Supadiyanto mewakili Kapolres Balangan AKBP Moh. Zamroni, S.iK membenarkan langkah pencegahan penyalahgunaan Narkoba dan Miras dilingkungan pelajar oleh personelnya tersebut.
“Kegiatan ini dilaksanakan menyikapi maraknya penyalah gunaan obat – obatan dan zat adektif lainnya di lingkungan sekolah guna dapat meminimalisir jumlah korban penyalahgunaan serta menjalin hubungan antara Kepolisian dengan Sekolah dan adanya interaksi Positif dalam pelaksanaan tugas,” ungkapnya.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Yudha