Polres Banjar Gelar Anev Mingguan Kamtibmas

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Polres Banjar, Polda Kalsel – Kepolisian Resor Banjar menggelar acara mingguan rutin yakni Analisa dan Evaluasi GKTM (Gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) serta Capaian Vaksinasi di Kabupaten Banjar.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Banjar AKBP Doni Hadi Santoso, S.I.K., M.H. didampingi Wakapolres Banjar Kompol Mohammad Fihim, S.H., M.Sc. bertempat di Aula Tribrata Polres Banjar, Senin (24/1/2022).

Melalui kegiatan ini, Kapolres Banjar dapat mengambil arah kebijakan yang tepat untuk mencapai misi Tribrata dan Catur Prasetya Polri.

“Setelah kami melakukan analisa dan evaluasi terkait hal-hal yang terjadi selama satu minggu ini, dari situlah kami bisa bersama-sama menentukan arah kebijakan demi tercapainya visi dan misi Polri sesuai dengan Tribrata dan Catur Prasetya,” ungkap Kapolres Banjar.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar