Sekilas Info
Jelang Tahun Baru, Satgas Pangan Polda Kalsel Pantau Harga Beras dan Bahan Pokok di Pasar Pandu
Kapolda Kalsel Turun Langsung Tinjau Kesiapan Pengamanan dan Fasilitas Pendukung Pengajian Rutin 5 Rajab
Kapolda Kalsel Pastikan Bripda MS Pelaku Pembunuhan Mahasiswi ULM Ditindak Tegas
Jelang Pengajian 5 Rajab, Polda Kalsel Gelar Apel Personel dan TFG Operasi Sekumpul Intan 2025
Pastikan Natal Aman, Kapolda Kalsel Pimpin Langsung Pengecekan Pengamanan Gereja di Banjarmasin
Propam Polda Kalsel dan POM TNI Gelar Operasi Gabungan Pengawasan Kedisiplinan di THM
Tingkatkan Kedisiplinan, Propam Polda Kalsel Gelar Gaktibplin di Polres Tanah Laut
Jelang Nataru, Satgas Pangan Polda Kalsel Gencar Pengecekan Minyakita
Jelang Akhir Tahun, Polda Kalsel Gelar Rakor Lintas Sektoral Operasi Lilin Intan 2025
Polda Kalsel Gelar Reformasi Kultural Polri dan Doa Bersama untuk Korban Bencana Alam di Aceh, Sumut, dan Sumbar
TribrataNews Polda Kalsel
  • Beranda
  • Lalu Lintas
  • Reskrim
  • Binkam
  • Binmas
  • Giat Ops
  • Mitra Polisi
  • Opini
  • Peristiwa
  • Satker
    • Biddokkes
    • Bidhumas
    • Bidkum
    • Bidkeu
    • Bidpropam
    • Bidti
    • Ditbinmas
    • Ditintel
    • Ditlantas
    • Ditpamobvit
    • Ditpolair
    • Ditreskrimsus
    • Ditresnarkoba
    • Ditshabara
    • Dittahti
    • Itwasda
    • Roops
    • Rorena
    • Rosarpras
    • Rosdm
    • Satbrimob
    • Setum
    • Spkt
    • Spnbanjarbaru
    • Spripim
    • Yanma
  • Arsip
Tag:

#mabespolri

Kapolda Kalsel Pimpin Rakor Sosialisasi Antisipasi Dampak El Nino dan Program Pendukung Ketahanan Pangan

oleh Humas Polda Kalsel 28/08/2023
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polda Kalimantan Selatan menggelar Rakor Sosialisasi dengan fokus utama pada upaya mengantisipasi dampak fenomena cuaca El Nino serta memperkuat program-program pendukung ketahanan pangan. Kegiatan ini diadakan di Aula Mathilda Batlayeri Polda Kalsel, Banjarmasin, Senin (28/08/2023) pukul 09.00 Wita.

Dalam Rakor ini, berbagai pihak terkait, termasuk perwakilan dari instansi pemerintah, lembaga riset, serta tokoh masyarakat, berkumpul untuk berdiskusi dan berbagi pengetahuan tentang bagaimana menghadapi potensi dampak buruk yang mungkin ditimbulkan oleh fenomena El Nino.

Selain itu, program-program pendukung ketahanan pangan juga menjadi fokus utama dalam Rakor ini. Langkah-langkah strategis akan dibahas untuk memastikan ketersediaan dan aksesibilitas pangan bagi masyarakat di tengah perubahan kondisi cuaca yang mungkin terjadi akibat El Nino.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian Djajadi, S.I.K., M.H., yang memimpin langsung Rapat Koordinasi ini mengungkapkan pentingnya sinergi antara berbagai pihak dalam menghadapi tantangan cuaca yang tidak pasti. Ia juga menegaskan komitmen pihak kepolisian dalam mendukung keberhasilan program-program ketahanan pangan di wilayah tersebut.

Para peserta Rakor sepakat bahwa koordinasi yang erat dan upaya bersama adalah kunci dalam menghadapi perubahan cuaca yang potensial mengganggu produksi pangan dan kesejahteraan masyarakat. Dalam sesi diskusi, berbagai ide kreatif dihasilkan untuk merancang program-program adaptasi yang dapat diimplementasikan secara efektif.

Rakor ini mencerminkan komitmen bersama untuk menghadapi tantangan cuaca dan ketahanan pangan dengan langkah-langkah yang tanggap dan proaktif. Diharapkan bahwa melalui kerjasama yang terus-menerus, masyarakat Kalsel dapat mengurangi dampak buruk yang mungkin muncul akibat perubahan cuaca dan membangun sistem ketahanan pangan yang kuat.

Kegiatan ini dihadiri Kapolda Kalsel, Irwasda Polda Kalsel, Pejabat Utama Polda Kalsel, Kasatwil Jajaran Polda Kalsel, Kepala DPKP Provinsi Kalsel Bapak Ir. H. Syamsir Rahman, MS, Kadis Perkebunan dan Peternakan Provinsi Kalsel Ibu drh. Hj. Suparmi, MS.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor : Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

28/08/2023 0 komentar-komentar

Pantau Karhutla, Polda Kalsel Kembangkan Aplikasi Bekantan

oleh Humas Polda Kalsel 27/08/2023
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) terus mengembangkan aplikasi Berantas Kebakaran Hutan dan Lahan (Bekantan) guna memantau dan menangani karhutla di wilayah hukum mereka.

“Untuk memantau dan membantu penanganan karhutla, Polda Kalsel memiliki aplikasi Bekantan singkatan dari Berantas Kebakaran Hutan dan Lahan. Aplikasi ini terus kita kembangkan dan dapat diakses bagi masyarakat luas,” jelas Direktur Reskrimsus Polda Kalsel Kombes Pol Suhasto, S.I.K., M.H., Jumat (28/07/2023).

Aplikasi tersebut dapat diakses masyarakat lewat ponsel pintar berbasis Android. Masyarakat dapat berpartisipasi dengan memberikan informasi tentang karhutla di lapangan. “Ke depan aplikasi ini dapat diakses semua lapisan masyarakat termasuk para pengguna Iphone,” ujarnya.

Aplikasi Bekantan diluncurkan Ditreskrimsus Polda Kalsel pada 2019 dan terus dikembangkan. Bekantan menyediakan beragam fitur yang bisa dimanfaatkan pengguna. Selain memberikan laporan tentang karhutla, masyarakat juga dapat melihat titik panas (hotspot) secara realtime karena Polda Kalsel bekerjasama dengan Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan).

Ada juga peta area sebagai petunjuk menuju beragam lokasi penting seperti Kantor Polisi, Posko Pemadam Kebakaran, termasuk nomor telepon penting seperti Rumah Sakit, Damkar dan Basarnas hingga kantor Polisi dari Polres hingga Polsek.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

27/08/2023 0 komentar-komentar

Bakti Kesehatan dan Sosial Altar 89, Kapolri: Bukti Sinergisitas TNI-Polri Hadir di Tengah Masyarakat

oleh Humas Polda Kalsel 26/08/2023
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Jawa Barat – Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. bersama dengan Panglima TNI Laksamana TNI H. Yudo Margono, S.E., M.M., C.S.F.A. menghadiri kegiatan bakti kesehatan dan sosial yang diselenggarakan oleh alumni Akabri 1989 (Altar 89) dalam rangka 34 tahun pengabdian di Tasikmalaya, Jawa Barat.

“Jadi, dari tadi pagi saya bersama Pak Panglima mengikuti seluruh rangkaian kegiatan bakti kesehatan dan bakti sosial oleh Altar 89 yang dilaksanakan hampir di semua wilayah,” kata Sigit dalam kegiatan tersebut, Sabtu (26/08/2023).

Sigit mengungkapkan, kegiatan bakti kesehatan dan sosial yang dilaksanakan Altar 89 ini merupakan wujud nyata dari terbentuknya sinergisitas dan soliditas TNI-Polri untuk negara, bangsa dan masyarakat.

“Terima kasih atas kegiatan yang telah dilaksanakan. Dan ini bukti soliditas dan sinergisitas TNI-Polri untuk selalu hadir di tengah-tengah masyarakat wujudkan Indonesia maju,” tegas Sigit.

Menurut Sigit, seluruh jajaran TNI-Polri harus terus melakukan serta melanjutkan kegiatan positif yang menyentuh langsung lapisan masyarakat. Pasalnya, TNI dan Polri harus selalu hadir ditengah-tengah masyarakat, terutama yang membutuhkan.

“Tentunya kegiatan hari ini kita berikan apresiasi yang luar biasa. Mohon bisa diteruskan dan diikuti oleh seluruh jajaran dari TNI-Polri yang ada. Sehingga TNI-Polri selalu hadir untuk masyarakat,” ujar Sigit.

Disisi lain, Sigit menyoroti soal dihadirkannya Alutsista milik TNI-Polri dalam kegiatan tersebut. Berdasarkan pengamatannya, masyarakat, terutama anak-anak sangat antusias untuk melihat lebih dekat Alutsista itu.

Sehingga, kata Sigit, anak-anak yang merupakan generasi penerus bangsa kede

“Dan saya kira tadi berbagai macam Alutsista menjadi salah satu yang favorit untuk anak-anak kecil khususnya yang mau khitanan. Jadi sambil juga mengenal tentang tugas TNI-Polri. Sehingga kedepan anak-anak kita juga bisa menjadi, prajurit TNI, prajurit Polri yang bisa menjaga masyarakat, bangsa dan negara,” ucap Sigit.

Sementara itu, Panglima TNI Laksamana Yudo mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Altar 89. Menurutnya, ini merupakan kegiatan positif yang dapat ditiru oleh seluruh angkatan di Tpannya bisa mengetahui sejak dini tugas-tugas dari prajurit TNI dan Polri.NI dan Polri.

“Menjadi contoh pada angkatan-angkatan berikutnya. Kegiatan bagus dicontoh karena memberikan dampak positif bagi masyaraiat dan tentunya baksos dan kesehatan sangat bermanfaat ke masyarakat,” ucap Yudo dalam kesempatan yang sama.

Yudo meyakini bahwa, kegiatan seperti sangat bermanfaat bagi masyarakat luas. Sebab itu, Yudo menekankan, TNI-Polri harus terus bersinergi untuk kesejahteraan warga demi wujudkan Indonesia maju.

“Saya apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya ke Altar 89 baik TNI-Polri yang sinergi untuk kesejahteraan masyarakat untuk Indonesia maju,” tutup Yudo.

26/08/2023 0 komentar-komentar

Polri Turut Berduka Atas Wafatnya Ketua Komnas PA Arist Merdeka Sirait

oleh Humas Polda Kalsel 26/08/2023
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Jakarta – Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) turut berduka atas meninggalnya Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) Arist Merdeka Sirait. Diketahui Arist Merdeka meninggal di Rumah Sakit Polri Kramatjati, Jakarta Timur pada hari ini, Sabtu (26/8/2023).

“Polri turut berduka atas meninggalnya Ketua Komnas PA Arist Merdeka Sirait,” kata Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho dalam keterangan tertulisnya.

Sandi menuturkan, sosok Arist Merdeka Sirait selama ini dikenal sebagai pribadi yang peduli dengan perlindungan anak. Bahkan, beberapa kali Polri bekerja sama dengannya untuk mengungkap beberapa kasus terkait dengan anak.

“Selama ini Polri sering bekerja sama dengan Arist Merdeka Sirait guna mengungkap beberapa kasus dan memiliki komitmen yang sama dalam perlindungan terhadap anak,” katanya.

Lebih lanjut, kata Sandi, Indonesia khususnya Polri sangat kehilangan atas meninggalnya Arist Merdeka Sirait. Semoga Beliau Mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya.

Diketahui Arist Merdeka Sirait meninggal akibat sakit. Rencananya almarhum akan dimakamkan di pemakaman keluarga, tepatnya di Toba, Sumatera Utara.

26/08/2023 0 komentar-komentar

Akun Palsu Gentayangan di Medsos, Cyber Polda Kalsel Terima Belasan Aduan

oleh Humas Polda Kalsel 26/08/2023
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Penipuan dengan cara mencatut akun media sosial (medsos) milik pejabat, publik figur, bahkan masyarakat biasa, kembali marak di Kalimantan Selatan (Kalsel).

Mereka biasanya memanfaatkan nama beken dari orang yang dicatutnya, kemudian disalahgunakan untuk melakukan berbagai penipuan.

Misalnya saja yang baru-baru ini membuat heboh, dan cukup menyita perhatian yakni adanya seseorang yang mencatut nama Rektor Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Prof Dr Ahmad Alim Bachri.

Modusnya pelaku membuat sebuah akun WhatsApp (WA), dengan nama Ahmad Alim Bachri dan juga memasang foto profil rektor ULM, terkait penerimaan mahasiswa baru.

Kejahatan dengan cara mencatut nama atau profil ini ternyata saat ini memang masih marak. Bahkan berdasarkan data yang ada, dari periode Januari hingga Juli 2023 ini, unit Cyber Ditreskrimsus Polda Kalsel menerima belasan laporan atau aduan.

“Ada sekitar 18 aduan, ada yang mencatut dari bank, kemudian ada e-commerce seperti Shoppe, Lazada, Tokopedia, Marketplace dan selebgram,” ujar Panit Cyber Ditreskrimsus Polda Kalsel, AKP Kamaruddin, Selasa (04/07/2023) siang.

Berdasarkan penelusuran di lapangan, AKP Kamaruddin pun tak menampik bahwa ada pejabat atau tokoh publik yang juga dicatut, seperti Rektor ULM dan Wali Kota Banjarmasin.

“Memang ada beberapa yang tokoh publik atau pejabat, tapi tidak ada laporan yang masuk ke kami,” jelasnya.

Dibeberkan oleh AKP Kamaruddin, modus penipuan yang juga banyak dilakukan adalah mencatut nama bank. Caranya yakni mengaku dari bank tertentu, dan menawarkan melakukan perubahan limit transaksi.

Selanjutnya pelaku mengirimkan sebuah link, dimana calon korban diarahkan untuk mengisi data pribadi.

“Link ini sendiri dari pelaku, dan apabila korban memberikan biodata sampai password atau pin, maka bisa saja M-banking dan lain-lainnya diambil oleh pelaku. Jadi sebaiknya kalau ada penawaran-penawaran yang tidak jelas, misalnya dari bank tertentu maka bisa dikonfirmasi ke bank tersebut untuk memastikan. Sedangkan untuk yang mencatut e-commerce biasanya menawarkan paket dengan harga tertentu,” jelasnya.

Disinggung mengenai korban penipuan dengan cara pencatutan akun medsos ini, AKP Kamaruddin menerangkan di antaranya sudah ada yang menyetorkan uang.

“Bervariasi, ada yang sudah menyetor uang dari Rp 2 hingga Rp 3 juta,” katanya.

Dari sekian banyak aduan yang diterima, AKP Kamaruddin juga membeberkan pihaknya pun sudah berhasil mengungkap beberapa di antaranya.

“Misalnya kemarin ada yang mencatut nama bosnya, padahal anak buahnya yang mencatut nama bos nya sendiri,” terangnya.

Dan bagi para pelaku mereka diancam pasal 35 UU ITE Nomor 11 Tahun 2008 yang telah diubah dengan UU Nomor 19 Tahun 2016. “Hukuman maksimalnya selama 12 tahun penjara,” ungkapnya.

Tak kalah penting juga, AKP Kamaruddin mengingatkan agar pemilik akun media sosial, termasuk tokoh publik, selebgram dan sebagainya agar benar-benar menjaga keamanan akun media sosial miliknya.

“Jangan terlalu terbuka, atau diprivate saja kalau bisa. Sehingga orang-orang pun tidak bisa dengan mudah juga mengambil foto-foto di medsos,” pungkasnya.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

26/08/2023 0 komentar-komentar

Kapolda Kalsel Audiensi dengan Rumah Kebangsaan Cipayung Plus Kalsel

oleh Humas Polda Kalsel 26/08/2023
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian Djajadi, S.I.K., M.H. menerima audiensi dari perwakilan Rumah Kebangsaan Cipayung Plus Kalsel di ruang kerja Kapolda Kalsel, Banjarmasin, Jumat (25/08/2023) pukul 15.30 Wita. Pertemuan ini bertujuan untuk membahas upaya kolaborasi dalam memperkuat hubungan yang harmonis antara pihak kepolisian dan komunitas Rumah Kebangsaan Cipayung Plus Kalsel.

Pertemuan tersebut turut hadir Dir Intelkam Polda Kalsel Kombes Pol Sentot Adi Dharmawan, S.I.K., M.H. sementara itu rombongan Rumah Kebangsaan Cipayung Plus Kalsel hadir Muhammad Luthfi Rahman (GMNI), Laily Masruri (IMM), Gunawan Kesuma (KMHDI), Abdul Halim (HMI), Hizatul Istiqomah (PMII), Miara Vionita (GMKI), Yosep (PMKRI), Alfiansyah (KAMMI), dan Kalyana Dewi (HIKMAHBUDHI).

Dalam pertemuan yang berlangsung dengan penuh kehangatan, Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian menyambut baik inisiatif dari Rumah Kebangsaan Cipayung Plus Kalsel dalam membangun sinergi untuk bersama-sama menjaga Sitkamtibmas yang kondusif diwilayah Kalimantan Selatan khususnya dalam perhelatan kontestasi Pemilu 2024.

Kapolda menambahkan, meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya keamanan dan kerukunan di wilayah Kalimantan Selatan. Ia menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam mendukung upaya pencegahan dan penanggulangan berbagai tindak kejahatan.

Sementara itu, perwakilan Rumah Kebangsaan Cipayung Plus Kalsel Muhammad Luthfi Rahman mengapresiasi komitmen Kapolda Kalsel dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut. Mereka juga mengungkapkan kesediaan untuk bersama-sama mengadakan program-program edukasi dan sosialisasi guna meningkatkan kesadaran tentang pentingnya kerukunan antar etnis dan budaya di Kalimantan Selatan.

Dalam kesempatan ini, dijelaskan pula rencana kolaborasi antara kepolisian dan Rumah Kebangsaan Cipayung Plus Kalsel, yang meliputi penyelenggaraan seminar, lokakarya, dan kampanye sosial yang fokus pada nilai-nilai kebangsaan dan toleransi. Kedua belah pihak sepakat untuk terus berkoordinasi guna menghasilkan langkah-langkah konkret yang dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Pertemuan ini diakhiri dengan semangat optimisme dan komitmen dari kedua belah pihak untuk menjaga kerjasama yang erat demi mewujudkan lingkungan yang aman, harmonis, dan inklusif di Kalimantan Selatan.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

26/08/2023 0 komentar-komentar

Salurkan 3500 Paket Sembako, Kapolda Kalsel: Bantu ekonomi Masyarakat yang kurang mampu

oleh Humas Polda Kalsel 26/08/2023
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Dalam upaya membantu masyarakat yang kurang mampu, Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian Djajadi, S.I.K., M.H. menyalurkan bantuan sosial berupa 3500 paket sembako di Kota Banjarmasin, Kamis (24/08/2023).

Penyerahan bantuan tersebut berlangsung di Gedung Chandra Banjarmasin, dihadiri Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel, Wakapolda Kalsel, Pejabat Utama Polda Kalsel, Pengurus Bhayangkari Daerah Kalsel, Forkopimda Provinsi Kalsel, Kapolresta Banjarmasin beserta Forkopimda Kota Banjarmasin.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian menerangkan ribuan paket sembako ini akan dibagikan secara bertahap di sejumlah wilayah di Kota Banjarmasin. Penyaluran ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap ekonomi masyarakat.

Dirinya juga mengungkapkan pentingnya gotong-royong dan saling membantu dalam mengatasi kesulitan yang dihadapi oleh sebagian masyarakat.

Paket-paket sembako tersebut berisi beras, minyak goreng, gula pasir, garam, kecap manis, teh celup, kopi, dan tepung terigu.

Kapolda Kalsel berharap bantuan yang diberikan ini dapat meringankan beban ekonomi keluarga yang kurang mampu. Sekaligus mengajak seluruh elemen masyarakat untuk saling berkolaborasi dalam membantu sesama.

Kegiatan ini menjadi contoh nyata bahwa aparat kepolisian juga memiliki peran penting dalam memperkuat solidaritas sosial di tengah-tengah masyarakat.

Masyarakat yang menerima bantuan tampak bersyukur dan terharu atas perhatian yang diberikan oleh Kapolda Kalsel. Mereka berharap semoga kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan oleh berbagai pihak guna membantu mereka yang membutuhkan, terutama di masa sulit seperti saat ini.

Selain membagikan bantuan sembako, pada kesempatan yang sama Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel Ny. Dewwy Andi Rian beserta Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian juga membuka secara resmi Bazar UMKM dan Pasar Murah untuk 1500 orang, pemberian bantuan BPJS kepada 100 orang Supir becak dan 100 orang Penggali kubur dan Masyarakat kurang mampu.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

26/08/2023 0 komentar-komentar

Kapolda Kalsel Pimpin Penanaman Pohon Serentak di Banjarmasin

oleh Humas Polda Kalsel 23/08/2023
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian Djajadi, S.I.K., M.H. memimpin acara Bakti Sosial Penanaman Pohon Serentak yang berpusat di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Kamboja Banjarmasin, Rabu (23/08/2023) pukul 08.00 Wita.

Sebanyak 41.850 pohon ditanam seluruh wilayah Kalimantan Selatan yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya pelestarian lingkungan dan menjaga keindahan kota.

Dalam kesempatannya, Irjen Pol Andi Rian menekankan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan demi kesejahteraan masyarakat, sebagaimana tema kali ini “Polri Lestarikan Negeri, Penghijauan Sejak Dini”.

Ia mengatakan, “Penanaman pohon ini adalah langkah konkret kita dalam berkontribusi pada upaya menjaga ekosistem dan memberikan udara bersih bagi warga masyarakat. “Saya mengajak seluruh masyarakat untuk turut serta dalam aksi pelestarian lingkungan,” ucapnya.

Acara penanaman pohon ini juga dihadiri oleh Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel, Wakapolda, Irwasda, Pejabat Utama Polda Kalsel, Pengurus Bhayangkari Daerah Kalsel, Walikota Banjarmasin, Kapolresta dan Forkopimda Banjarmasin. Mereka bergotong-royong untuk menanam berbagai jenis pohon yang telah disiapkan.

Selain itu, kegiatan ini juga menjadi ajang edukasi bagi generasi muda, untuk memahami pentingnya menjaga alam sejak dini.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian berharap, aksi ini memberikan dampak positif dalam mengurangi polusi udara dan menciptakan suasana kota yang lebih hijau dan nyaman, terlebih pada kondisi perubahan iklim global saat ini.

Dengan semangat kepedulian terhadap lingkungan, Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian dan seluruh peserta acara berkomitmen untuk terus menjaga kelestarian alam dan menginspirasi masyarakat lainnya untuk ikut serta dalam upaya pelestarian lingkungan.

 

Penulis : Achmad Wardana
Editor : Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K.
Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

23/08/2023 0 komentar-komentar

Kalsel Wujudkan Pemilu 2024 Damai, Irjen Pol Andi Rian: Jangan underestimate, tetap antisipasi kerawanan diwilayah

oleh Humas Polda Kalsel 21/08/2023
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel) Irjen Pol Andi Rian Djajadi, S.I.K., M.H. memimpin simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) dalam rangka mempersiapkan pengamanan yang optimal untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Acara tersebut dilaksanakan di Lapangan Kantor Walikota Banjarmasin, Senin (21/08/2023).

Sispamkota merupakan sistem terintegrasi yang menggabungkan teknologi canggih seperti kamera pengawas, sensor keamanan, dan analisis data untuk mendeteksi potensi ancaman keamanan. Sistem ini akan membantu petugas kepolisian dalam merespons cepat terhadap situasi yang memerlukan tindakan, serta memantau perkembangan situasi secara real-time.

Dalam kesempatannya, Kapolda Kalsel mengatakan simulasi ini dilakukan untuk menguji SOP (Standar Operasional Prosedur) yang sudah ada dan mengevaluasi kesiapan dari seluruh personil yang dilibatkan dalam pengamanan Pemilu 2024.

Selain itu, kegiatan ini juga untuk memberikan masukan kepada seluruh pemangku kepentingan tidak hanya aparat pengamanan namun juga Pelaksana Pemilu dan Pengawas Pemilu.

Untuk pengamanan Pemilu, Polda Kalsel telah mengkoordinir seluruh Polres/Ta Jajaran untuk melaksanakan atau menggelar simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) sekaligus mengevaluasi kekurangan yang ada agar bisa diperbaiki masing-masing wilayah.

“Kali ini, Pemilu yang akan diselenggarakan dilaksanakan serentak, untuk itu masing-masing wilayah harus memiliki kekuatan yang maksimal dan optimal untuk melakukan pengamanan,” pungkas Kapolda Kalsel.

Dirinya menambahkan, wilayah Kalimantan Selatan secara nasional tidak termasuk dalam level yang rawan. Namun, hal itu jangan menjadikan kita untuk underestimate, justru kita tetap harus mengantisipasi kerawanan-kerawanan yang ada diwilayah Kalimantan Selatan terutama untuk TPS-TPS yang lokasinya sulit terjangkau tentunya akan dipersiapkan personil dan pengamanannya.

Kapolda menerangkan pihaknya mengerahkan 2/3 kekuatan atau sebanyak 7000 personil untuk pengamanan Pemilu 2024 mendatang di Kalimantan Selatan sembari menegaskan komitmen Polri dalam memberikan perlindungan dan keamanan kepada masyarakat dalam menjalankan hak demokrasi mereka.

“Kita harus bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pemilu berlangsung. Sispamkota akan menjadi instrumen penting dalam mendukung tugas-tugas kepolisian untuk memastikan situasi tetap kondusif,” kata Kapolda Kalsel sekaligus menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjunjung tinggi norma-norma demokrasi dan berpartisipasi dengan damai dalam proses pemilihan nanti.

Turut hadir dalam acara tersebut, Kapolda Kalsel, Walikota Banjarmasin, Karo Ops Polda Kalsel, Dir Intelkam Polda Kalsel, Dir Samapta Polda Kalsel, Wadansat Brimob Polda Kalsel, Kapolresta Banjarmasin, dan Forkopimda Kota Banjarmasin.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

21/08/2023 0 komentar-komentar

Dir Reskrimsus Polda Kalsel dan Plt. Kasubbid Provos Bid Propam Polda Kalsel Sidak Pelayanan Gakkum

oleh Humas Polda Kalsel 21/08/2023
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dir Reskrimsus) Polda Kalsel Kombes Pol Suhasto, S.I.K., M.H., didampingi oleh Plt. Kasubbid Pengawasan dan Pengendalian Bidang Profesi dan Pengamanan (Kasubbid Provos Bid Propam) Polda Kalsel AKBP Afri Darmawan, S.I.K., M.H., sebagai Penanggung Jawab Quick Wins Presisi Program 7 Giat 2 melaksanakan inspeksi mendadak (sidak) di layanan Penegakkan Hukum (Gakkum) yang berada di (Kantor Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Kalsel, Senin (21/08/2023).

Inspeksi mendadak ini dilakukan dalam rangka melaksanakan pengawasan secara langsung terhadap pelayanan publik oleh Kapolda beserta Pejabat Utama Polda.

Selain itu juga untuk memastikan kualitas dan profesionalisme pelayanan yang diberikan oleh personel Gakkum kepada masyarakat. Kombes Pol Suhasto dan AKBP Afri Darmawan berkeliling untuk mengamati proses pelayanan, mengecek kelengkapan administrasi, serta berinteraksi langsung dengan petugas yang bertugas di ruang Subdit 1, Subdit 2, Subdit 3, Subdit 4 dan Subdit 5.

Direktur Reskrimsus Polda Kalsel juga berkesempatan menemui dan berinteraksi langsung perihal kepuasan pelayanan Gakkum yang tersedia di Kantor Dit Reskrimsus Polda Kalsel kepada Masyarakat yang pada saat itu sedang berkonsultasi dan membuat laporan pengaduan.

“Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Inspeksi mendadak ini adalah bagian dari upaya kami untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan memastikan integritas anggota dalam menjalankan tugas,” terang Kombes Pol Suhasto.

Sementara itu, AKBP Afri Darmawan menambahkan, “Kami juga memastikan bahwa proses hukum dan administrasi dijalankan dengan transparan dan sesuai dengan peraturan yang berlaku.”

Inspeksi mendadak ini menjadi bentuk nyata dari komitmen Polda Kalsel dalam menjaga kualitas layanan publik dan meningkatkan akuntabilitas internal. Diharapkan, tindakan semacam ini dapat membangun kepercayaan masyarakat terhadap aparat kepolisian serta mendorong penerapan standar profesionalisme yang tinggi di lingkungan kepolisian.

Selain itu juga dengan adanya program Sidak pada pelayanan publik Gakkum yang dilakukan oleh Kapolda maupun Pejabat Utama Polda sebagaimana tertuang pada Capaian Target Program Quick Wins Presisi seperti ini mampu meningkatkan fasilitas dan kinerja pelayananan Polri kepada masyarakat.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor : Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

21/08/2023 0 komentar-komentar
  • 1
  • …
  • 104
  • 105
  • 106
  • 107
  • 108
  • …
  • 132

Cari

Berita Terkini

  • Jelang Tahun Baru, Satgas Pangan Polda Kalsel Pantau Harga Beras dan Bahan Pokok di Pasar Pandu
  • Kapolda Kalsel Turun Langsung Tinjau Kesiapan Pengamanan dan Fasilitas Pendukung Pengajian Rutin 5 Rajab
  • Kapolda Kalsel Pastikan Bripda MS Pelaku Pembunuhan Mahasiswi ULM Ditindak Tegas
  • Jelang Pengajian 5 Rajab, Polda Kalsel Gelar Apel Personel dan TFG Operasi Sekumpul Intan 2025
  • Pastikan Natal Aman, Kapolda Kalsel Pimpin Langsung Pengecekan Pengamanan Gereja di Banjarmasin

Kategori

Arsip

BID HUMAS POLDA KALSEL © 2017 - 2024

TribrataNews Polda Kalsel
  • Beranda
  • Lalu Lintas
  • Reskrim
  • Binkam
  • Binmas
  • Giat Ops
  • Mitra Polisi
  • Opini
  • Peristiwa
  • Satker
    • Biddokkes
    • Bidhumas
    • Bidkum
    • Bidkeu
    • Bidpropam
    • Bidti
    • Ditbinmas
    • Ditintel
    • Ditlantas
    • Ditpamobvit
    • Ditpolair
    • Ditreskrimsus
    • Ditresnarkoba
    • Ditshabara
    • Dittahti
    • Itwasda
    • Roops
    • Rorena
    • Rosarpras
    • Rosdm
    • Satbrimob
    • Setum
    • Spkt
    • Spnbanjarbaru
    • Spripim
    • Yanma
  • Arsip