Sekilas Info
Bertemu Saat Banjir, Kapolda Kalsel Berikan Bantuan Biaya Pengobatan Anak Yatim Piatu Korban Laka Lantas
Bantu Warga Terdampak Banjir, Polda Kalsel Kerahkan Kendaraan Dapur Lapangan dan Water Treatment
Awal Tahun 2026, Satgas Pangan Polda Kalsel Lakukan Pengecekan Minyakita
Jelang Tahun Baru, Satgas Pangan Polda Kalsel Pantau Harga Beras dan Bahan Pokok di Pasar Pandu
Kapolda Kalsel Turun Langsung Tinjau Kesiapan Pengamanan dan Fasilitas Pendukung Pengajian Rutin 5 Rajab
Kapolda Kalsel Pastikan Bripda MS Pelaku Pembunuhan Mahasiswi ULM Ditindak Tegas
Jelang Pengajian 5 Rajab, Polda Kalsel Gelar Apel Personel dan TFG Operasi Sekumpul Intan 2025
Pastikan Natal Aman, Kapolda Kalsel Pimpin Langsung Pengecekan Pengamanan Gereja di Banjarmasin
Propam Polda Kalsel dan POM TNI Gelar Operasi Gabungan Pengawasan Kedisiplinan di THM
Tingkatkan Kedisiplinan, Propam Polda Kalsel Gelar Gaktibplin di Polres Tanah Laut
TribrataNews Polda Kalsel
  • Beranda
  • Lalu Lintas
  • Reskrim
  • Binkam
  • Binmas
  • Giat Ops
  • Mitra Polisi
  • Opini
  • Peristiwa
  • Satker
    • Biddokkes
    • Bidhumas
    • Bidkum
    • Bidkeu
    • Bidpropam
    • Bidti
    • Ditbinmas
    • Ditintel
    • Ditlantas
    • Ditpamobvit
    • Ditpolair
    • Ditreskrimsus
    • Ditresnarkoba
    • Ditshabara
    • Dittahti
    • Itwasda
    • Roops
    • Rorena
    • Rosarpras
    • Rosdm
    • Satbrimob
    • Setum
    • Spkt
    • Spnbanjarbaru
    • Spripim
    • Yanma
  • Arsip
Tag:

#polripresisi

Kapolres Banjar Pimpin Gowes 10 Kilometer

oleh Humas Polda Kalsel 27/09/2022
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polres Banjar, Polda Kalsel – Kepolisian Resor Banjar melaksanakan olahraga bersama Gowes mengelilingi Kota Martapura Kabupaten Banjar, Jum’at (08/07/2022). Kegiatan tersebut rutin dilaksanakan setiap minggunya pada hari Jum’at pagi.

Gowes yang dipimpin langsung Kapolres Banjar AKBP Doni Hadi Santoso, S.I.K., M.H. itu berjarak sekitar 10 Km dan diikuti seluruh personel yang memiliki sepeda. Yang menarik dari gowes ini bukanlah jarak yang ditempuh, tetapi pembinaan kebugaran tubuh dengan bersepeda.

Kapolres Banjar mengatakan bahwa bersepeda atau istilahnya gowes, merupakan salah satu aktifitas fisik yang baik untuk kesehatan, salah satu manfaat bersepeda yang paling utama adalah mengurangi resiko kematian.

“Bersepeda itu salah satu aktifitas fisik yang baik untuk kesehatan, salah satu manfaat utama adalah mengurangi resiko kematian, bagaimana tidak, sebab kita akan terhindar berbagai penyakit terkenal mematikan seperti penyakit jantung, diabetes, stroke, dll,” ujarnya.

Selain untuk kebugaran, gowes yang melintasi jalur rural yang jauh dari kebisingan Kota ini juga sebagai ajang rekreasi atau refresing setelah seminggu penuh melaksanakan tugas-tugas Kepolisian.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

27/09/2022 0 komentar-komentar

Polres Banjar Gandeng Dinas Pertanian Lakukan Penyemprotan Pencegahan penyebaran PMK

oleh Humas Polda Kalsel 27/09/2022
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polres Banjar, Polda Kalsel – Kepolisian Resor Banjar bekerjasama dengan Dinas Pertanian Kabupaten Banjar melaksanakan penyemprotan cairan disinfektan terhadap kandang Sapi di wilayah Kecamatan Martapura, Jum’at (08/07/2022).

Kegiatan ini diikuti oleh Kabag Ops Polres Banjar Kompol Abdul Mufid, S.Sos., Kasat Samapta AKP Embang Pramono, S.H., M.H., Kabid Peternakan Dinas Pertanian Kabupaten Banjar Drh. Lulu Vilavardi, Drh. Asep Siliwangi Nugraha, personel Polres Banjar dan Staf bidang peternakan Dinas Pertanian Kabupaten Banjar.

Kapolres Banjar AKBP Doni Hadi Santoso, S.I.K., M.H., melalui Kabag Ops Kompol Abdul Mufid menerangkan bahwa ada beberapa lokasi yang menjadi sasaran pada kegiatan ini.

“Kami lebih menitik beratkan terhadap kandang-kandang Sapi yang berada diwilayah kami untuk dilakukan penyemprotan disinfektan ini guna pencegahan penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) terhadap hewan ternak,” ucap Kompol Abdul Mufid.

Selain itu, lanjutnya, kegiatan ini juga untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Dirinya pun menghimbau kepada warga yang memiliki ternak atau hewan berkuku dua seperti Sapi, kerbau, domba, kambing dll, apabila ada gejala PMK agar segera menghubungi petugas untuk dilakukan tindakan pencegahan dan pengobatan.

“Silakan laporkan hal ini kepada Bhabinkamtibmas untuk dilakukan langkah-langkah pencegahan dan pengobatan bersama Dinas Pertanian Kabupaten Banjar nantinya,” pungkasnya.

Pada kesempatan ini ada dua lokasi kandang Sapi yang dilaksanakan penyemprotan, yakni milik Sdr. Rudi dan Narso yang beralamat di Jalan Mufakat Kelurahan Keraton Kecamatan Martapura Kabupaten Banjar.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

27/09/2022 0 komentar-komentar

Kedekatan Kapolresta Banjarmasin dengan Warga Pasar Batuah

oleh Humas Polda Kalsel 27/09/2022
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polresta Banjarmasin, Polda Kalsel – Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sabana A. Martosumito, S.I.K., M.H. menggelar makan bersama dengan masyarakat Pasar Batuah, Kamis (07/07/2022).

“Kita bersilaturahmi untuk menjaga hubungan yang baik antara Polri dengan masyarakat agar situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif,” katanya.

Hal itu, lanjutnya, terlepas dari permasalahan antara warga Pasar Batuah dengan Pemerintah Kota Banjarmasin, Polri yang Presisi hadir menyejukan suasana.

Kedatangan dirinya murni untuk mengajak masyarakat makan bersama.

Kapolresta berharap dengan agenda ini Polri Presisi di Kota Banjarmasin dapat dicintai masyarakat.

“Kami ingin semua aman dan saya percaya langkah-langkah yang dilakukan masyarakat serta Pemerintah dan melibatkan stakeholder yang lain seperti DPR, Komnas HAM akan menemukan hasil yang baik,” ujar Kapolresta Banjarmasin.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

27/09/2022 0 komentar-komentar

Gerai Presisi Polres Tabalong Percepat Vaksinasi Covid-19

oleh Humas Polda Kalsel 27/09/2022
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polres Tabalong, Polda Kalsel – Akselerasi vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Tabalong dilakukan petugas gabungan dari Polres Tabalong bersama Dinas Kesehatan.

Sebagaimana yang terlihat dalam pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Gerai Presisi Polres Tabalong, Rabu (06/06/7/2022) pagi, percepatan vaksinasi Covid-19 dilaksanakan oleh petugas Sidokkes Polres Tabalong berkoordinasi dengan RS. Usman Dundrung.

Stok vaksinasi yang tersedia lengkap baik Sinovac, Astrazeneca, Pfizer dan Moderna. Terkecuali jenis vaksin Jenis Shinopharm yang tidak ada.

Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin, S.H., S.I.K., M.Med.Kom melalui Kasubsi Penmas Sihumas Polres Tabalong Aipda Yudha Irawan Pratama mengatakan Polres Tabalong dan Polsek jajaran melaksanakan kegiatan pengamanan dan akselerasi vaksinasi covid-19 di Kabupaten Tabalong kembali ditingkatkan guna menjaga Herd Immunity untuk memutus mata rantai covid-19.

Dirinya pun menghimbau, kepada seluruh masyarakat yang ingin vaksinasi untuk datang ke Gerai Vaksinasi Presisi Polres Tabalong atau ke PKM Jajaran Dinkes Tabalong.

“Pelaksanaan vaksinasi rutin dilaksanakan di jam kerja Senin sampai Sabtu, untuk hari Minggu dan Libur Nasional pelaksanaan vaksinasi ditiadakan,” ucap Aipda Yudha.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

27/09/2022 0 komentar-komentar

Puluhan Personel Polres Tabalong Raih Penghargaan

oleh Humas Polda Kalsel 27/09/2022
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polres Tabalong, Polda Kalsel – Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin, S.H., S.I.K., M.Med.Kom. didampingi Pejabat Utama Polres Tabalong memberikan penghargaan kepada 41 personel yang atas kinerja prestasi dan dedikasi dalam pelaksanaan tugas.

Pertama penghargaan diberikan kepada 10 personel Polres Tabalong Iptu Sutargo, Aiptu Natanail Tarigan, Aiptu Rusadi, Aiptu Susanto, Aipda Erwin, Aipda PD. Handoko, Aipda Yandi Afrianto, Briptu Dewa Wisnu Firdaus, Briptu Gilang Indra. M dan Briptu Rolyansyah menerima penghargaan atas kinerja dan prestasinya juara 3 Kejuaraan Bulutangkis Kapolda Kalsel Cup 2022.

Penghargaan kepada 1 personel Aiptu Busriansyah Polres Tabalong atas kinerja dan prestasinya sebagai Ketua Panitia Lomba Burung Berkicau Polres Tabalong dan 2 personel yakni AKP Samsu Suargana dan Aiptu Adriani menerima penghargaan atas kinerja dan prestasinya sebagai Panitia Lomba Mancing Polres Tabalong.

Kedua diberikan penghargaan kepada 21 personel Polres Tabalong Kompol Reza Bramantya, S.I.K, AKP Dr. Trisna Agus Brata, S.H., M.H., Aipda Ida Setyawan, Aipda Agus Kasriyanto, Aipda Jayadi, Bripka Hefrilianthinus, Bripka Mahyuni, Bripka Akhmad Setiawan, Bripka Williem, Bripka Wiranta Sembiring, Brigadir Anggie Aditya Martha, Briptu Ramona Renandi Santara, Briptu Khairul Tamami Amrullah, Briptu Deodatus Adventio, Briptu Suharnanda, Briptu Yogi Perdana, Bripda M. Surya Kusuma, Bripda Fahriza Ansari, Bripda Taufik Kurahman, Bripda Surya Hermansyah dan Bripda Rani kartika atas kinerja dan dedikasinya dalam pengungkapan perkara penganiayaan mengakibatkan orang meninggal dunia.

Dan yang terakhir penghargaan diberikan kepada 7 personel Polres Tabalong atas kinerja dan dedikasinya dalam bertugas dalam pelaksanaan pengendalian dan pengawasan Pos Pengamanan, Pos Pelayanan pada Operasi Ketupat Intan 2022 Polres Tabalong adalah Kompol Susilawati, Iptu I Nyoman Sudharma, Ipda Aldy Febrianti Difana, Aiptu Joko Kosmono, Aiptu Ganang Purwanto, Brigadir M. Rafi’i dan Briptu Akhmad Ifriani.

“Selamat kepada personel yang berprestasi dan dedikasinya dalam pelaksanaan tugas,” ucap Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin, S.H., S.I.K., M.Med.Kom.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

27/09/2022 0 komentar-komentar

Polres Banjar Juara 2 Lomba Kearifan Lokal Jajaran Polda Kalsel

oleh Humas Polda Kalsel 27/09/2022
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polres Banjar, Polda Kalsel – Kapolres Banjar AKBP Doni Hadi Santoso, S.I.K., M.H. menerima penghargaan sebagai Juara 2 Lomba Kearifan Lokal di Jajaran Polda Kalimantan Selatan (Kalsel).

Penghargaan diserahkan langsung oleh Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Rikwanto, S.H., M.Hum. di Aula Bhayangkari Mathilda Batlayeri Polda Kalsel, Banjarmasin, Rabu (06/07/2022).

AKBP Doni menyampaikan pesan kepada personel Jajaran Polres Banjar agar jangan cepat puas atas apa yang telah diraih.

“Penghargaan yang diterima harus dijadikan sebagai pemicu semangat dalam menjalankan tugas,” ucap AKBP Doni.

“Tetaplah eksis dan tetap semangat dalam menjalankan tugas-tugas, serta selalu jaga Budaya Kearifan Lokal,” tambahnya.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

27/09/2022 0 komentar-komentar

Melalui Workshop, Polda Kalsel Laksanakan Bimtek Akreditasi FKTP Polri TA.2022

oleh Humas Polda Kalsel 26/09/2022
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Sebagai langkah pemantapan akreditasi, Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokkes) Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) mengadakan Workshop yang berpusat di Hotel Tree Park Banjarmasin, Jum’at (23/09/2022) pukul 08.00 Wita.

Workshop Bimbingan Teknis (BIMTEK) Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) Jajaran Polda Kalsel tahun anggaran 2022 tersebut dibuka langsung Kabid Dokkes Polda Kalsel Kombes Pol dr. Ubaidillah dengan dihadiri 56 orang personel yang terdiri dari anggota Sie Dokkes Jajaran Polda Kalsel, Perwakilan Rumkit Bhayangkara TK. III Banjarmasin, Klinik Sat Brimob, Klinik Polair dan Klinik SPN Polda Kalsel.

Kegiatan ini diisi dengan Pemaparan materi Akreditasi FKTP yang disampaikan oleh Dr. Mulyadi Halim (Dinkes Provinsi Kalsel) dan Arifah, SKM, M. Kes (Dinkes Kota Banjarmasin).

Melalui workshop ini, Polda Kalsel dan Jajaran menunjukkan kesiapan dalam menuju Akreditasi Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP).

“Sebagai langkah pemantapan akreditasi, kami mengadakan workshop ini dengan melibatkan semua FKTP dengan bimbingan dari Dinas Kesehatan Provinsi Kalsel dan juga tim yang sudah mengikuti workshop serupa,” terang Kabid Dokkes Polda Kalsel Kombes Pol dr. Ubaidillah.

Dalam menghadapi penilaian dari Komite Akreditasi FKTP, Kabid Dokkes menyatakan perlunya koordinasi linier dengan semua lini agar memudahkan dalam persiapan akreditasi. Menurutnya, harus adanya kesamaan visi dengan Kapolres terkait akreditasi klinik di Polres jajaran.

“Keberhasilan meraih status akreditasi perlu komitmen dan dukungan dari semua pihak. Jadi tidak bisa bekerja sendiri-sendiri,” tutur Kabid Dokkes.

Seluruh FKTP itu pun telah mempunyai inovasi yang berdampak terhadap peningkatan kualitas layanan. Di antaranya inovasi dari segi sistem layanan dengan pemanfaatan teknologi serta kelengkapan tenaga medis dan penataan ruang layanan yang semakin nyaman.

Akreditasi bagi FKTP sebagai upaya peningkatan mutu fasilitas pelayanan kesehatan. Sejak tahun 2012, dibentuk Komisi Akreditasi Fasilitias Kesehatan (FKTP) sebagai penyelenggara akreditasi bekerjasama dengan Kementerian Kesehatan dan Dinas Kesehatan.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

26/09/2022 0 komentar-komentar

Rakernis Fungsi Dokkes Polda Kalsel TA.2022 Resmi Dibuka

oleh Humas Polda Kalsel 26/09/2022
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Menyampaikan kebijakan pimpinan Polri hingga langkah-langkah strategis di tahun 2022, Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) menggelar Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Fungsi Dokkes tahun anggaran 2022.

Rakernis Fungsi Dokkes Jajaran Polda Kalsel TA.2022 ini berlangsung di Hotel Tree Park Banjarmasin, Kamis (22/09/2022) pukul 08.00 Wita.

Kegiatan tersebut dibuka langsung Kabid Dokkes Polda Kalsel Kombes Pol dr. Ubaidillah yang dihadiri oleh 56 orang personel yang terdiri dari anggota Sie Dokkes Jajaran Polda Kalsel, Perwakilan Rumkit Bhayangkara TK. III Banjarmasin, Klinik Sat Brimob, Klinik Polair dan Klinik SPN Polda Kalsel.

“Rakernis Fungsi Dokkes Jajaran Polda Kalsel TA.2022 secara resmi hari ini dibuka,” ucap Kabid Dokkes Polda Kalsel Kombes Pol dr. Ubaidillah.

Dalam sambutannya, Kabid Dokkes Polda Kalsel menyampaikan arahan Kapusdokkes Polri dan Hasil Rakernis Dokkes Polri TA.2022 kepada para peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut.

Selain penyampaikan arahan Kapusdokkes Polri, Rakernis Fungsi Dokkes Jajaran Polda Kalsel itu juga diisi dengan Pemaparan Rencana Pengembangan Pelayanan RS Bhayangkara TK.III Banjarmasin yang disampaikan oleh Kepala RS Bhayangkara TK.III Banjarmasin AKBP dr. Bambang Prasetya, Sp.B., yang dilanjutkan Pemaparan Peningkatan Mutu dan Keselamatan Pasien di FKTP oleh Dr. dr. Anis Suroyo, MPH (RSUD Ulin Banjarmasin).

Pada kesempatan yang sama, juga disampaikan Pemaparan Pelaksanaan Kegiatan Forensik oleh dr. Mia Yulia Fitrianti, Sp. FM., yang kemudian dilanjutkan dengan Pemaparan PPI (Pencegahan dan Pengendalian Infeksi) di FKTP yang disampaikan oleh Diana Maria Sativa, AMK (RS. Bhayangkara Banjarmasin).

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

26/09/2022 0 komentar-komentar

Kapolresta Banjarmasin Beri Kejutan Hadiah dan SIM Gratis

oleh Humas Polda Kalsel 26/09/2022
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polresta Banjarmasin, Polda Kalsel – Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sabana A. Martosumito, S.I.K., M.H memberikan kejutan hadiah kepada para peserta upacara dan wartawan yang meliput di Halaman Mapolresta setempat.

Ia mengatakan, ini diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung kinerja Polri, khususnya Polresta Banjarmasin dalam melaksanakan tugas menjaga Kamtibmas selama ini.

Selain itu, ia juga menyerahkan bantuan SIM gratis kepada Pelayanan rumah ibadah, Guru Agama dan Marbot Masjid.

“Mungkin selama ini mereka kesulitan mengurus SIM karena keterbatasan waktu dan sebagainya. Hari ini kita berikan secara gratis kepada mereka,” jelas Kapolresta Banjarmasin, Selasa (05/07/2022).

Dirinya pun berharap dengan diberikannya SIM gratis ini dapat mendukung kinerja mereka dalam mensyiarkan agama demi terciptanya kedamaian di Banjarmasin.

Kapolresta juga mengungkapkan hal tersebut merupakan bentuk Polri yang Presisi kepada masyarakat khususnya para Pemuka agama.

“Sesuai dengan pesan Bapak Kapolri dan Kapolda Kalsel yaitu Polri yang Presisi hadir untuk membantu dan memberikan pelayanan kepada masyarakat,“ terangnya.

Tak lupa Kapolresta Banjarmasin juga mengingatkan agar selalu mematuhi aturan berlalu lintas. “Tetap patuhi aturan berlalu lintas dan membantu Polri dalam menjaga situasi kamtibmas,” tutup Kapolresta Banjarmasin.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

26/09/2022 0 komentar-komentar

Kapolresta Berikan Penghargaan Kepada Forkopimda dan Lurah Se Kota Banjarmasin

oleh Humas Polda Kalsel 26/09/2022
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polresta Banjarmasin, Polda Kalsel – Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sabana A. Martosumito, S.I.K., M.H. memberikan penghargaan kepada jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan 52 Lurah se-Kota Banjarmasin, Selasa (05/07/2022).

Pemberian penghargaan tersebut sebagai bentuk apresiasi Polresta Banjarmasin kepada jajaran Forkopimda dan semua Lurah di Kota ini yang telah mendukung, bekerjasama serta berpartisipasi dalam memelihara Kamtibmas.

Kapolresta mengatakan pemberian penghargaan tersebut atas dedikasi yang sinergi dalam menjalankan tugas untuk menjaga Kamtibmas di Kota Banjarmasin.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut serta dalam menjaga Kamtibmas di Kota Banjarmasin yang kita cintai ini,” jelasnya Kapolresta Banjarmasin.

Dirinya juga menambahkan pemberian penghargaan ini juga merupakan implementasi Polri Presisi yang berkolaborasi dengan semua pihak dalam menjaga situasi Kamtibmas.

“Semoga kita selalu berkolaborasi, berkomunikasi dan berkoordinasi agar situasi Kamtibmas Kota Banjarmasin selalu aman dan kondusif,” tutupnya.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

26/09/2022 0 komentar-komentar
  • 1
  • …
  • 363
  • 364
  • 365
  • 366
  • 367
  • …
  • 435

Cari

Berita Terkini

  • Bertemu Saat Banjir, Kapolda Kalsel Berikan Bantuan Biaya Pengobatan Anak Yatim Piatu Korban Laka Lantas
  • Bantu Warga Terdampak Banjir, Polda Kalsel Kerahkan Kendaraan Dapur Lapangan dan Water Treatment
  • Awal Tahun 2026, Satgas Pangan Polda Kalsel Lakukan Pengecekan Minyakita
  • Jelang Tahun Baru, Satgas Pangan Polda Kalsel Pantau Harga Beras dan Bahan Pokok di Pasar Pandu
  • Kapolda Kalsel Turun Langsung Tinjau Kesiapan Pengamanan dan Fasilitas Pendukung Pengajian Rutin 5 Rajab

Kategori

Arsip

BID HUMAS POLDA KALSEL © 2017 - 2024

TribrataNews Polda Kalsel
  • Beranda
  • Lalu Lintas
  • Reskrim
  • Binkam
  • Binmas
  • Giat Ops
  • Mitra Polisi
  • Opini
  • Peristiwa
  • Satker
    • Biddokkes
    • Bidhumas
    • Bidkum
    • Bidkeu
    • Bidpropam
    • Bidti
    • Ditbinmas
    • Ditintel
    • Ditlantas
    • Ditpamobvit
    • Ditpolair
    • Ditreskrimsus
    • Ditresnarkoba
    • Ditshabara
    • Dittahti
    • Itwasda
    • Roops
    • Rorena
    • Rosarpras
    • Rosdm
    • Satbrimob
    • Setum
    • Spkt
    • Spnbanjarbaru
    • Spripim
    • Yanma
  • Arsip