543 Personel Polda Kalsel Naik Pangkat Satu Tingkat Lebih Tinggi

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar upacara Laporan Kenaikan Pangkat bagi Anggota Polri dan PNS Polri di lingkungan Polda Kalsel, Minggu (30/6/2024) pukul 08.00 WITA. Upacara ini merupakan bagian dari rangkaian acara resmi yang diselenggarakan untuk memperingati kenaikan pangkat periode 1 Juli 2024.

Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H. mengatakan, upacara yang berlangsung khidmat ini dipimpin langsung oleh Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto, S.H., M.H. dan dihadiri oleh Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel Ny. Lynda Winarto, Wakapolda Kalsel Brigjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan, S.H., S.I.K., M.H., Irwasda Polda Kalsel Kombes Pol Turman Sormin Siregar, S.H., S.I.K., M.H., Pejabat Utama Polda Kalsel, Pengurus Bhayangkari Daerah Kalsel, perwakilan anggota Polri dan PNS Polri yang naik pangkat, serta keluarga besar Polri.

Kombes Pol Adam Erwindi mewakili Kapolda Kalsel menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh anggota Polri dan PNS Polri yang menerima kenaikan pangkat. Beliau menekankan pentingnya peningkatan profesionalisme dan dedikasi dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara.

“Kenaikan pangkat bukan hanya penghargaan atas kinerja yang telah dicapai, tetapi juga merupakan tanggung jawab yang lebih besar. Saya berharap dengan kenaikan pangkat ini, saudara-saudara semakin termotivasi untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat, bangsa, dan negara,” ujar Kabid Humas Polda Kalsel.

Kenaikan pangkat ini diberikan kepada 543 personel Polda Kalsel yang telah memenuhi syarat dan menunjukkan kinerja yang baik selama periode penilaian. Prosesi upacara diakhiri dengan ucapan selamat dan foto bersama sebagai kenang-kenangan.

Adapun personel yang naik pangkat meliputi AKBP ke Kombes Pol 3 personel, Kompol ke AKBP 8 personel (6 Pengabdian), AKP ke Kompol 10 personel (Pengabdian), Iptu ke AKP 8 personel (1 Pengabdian), dan Ipda ke Iptu 4 personel.

Kemudian Aipda ke Aiptu 151 personel, Bripka ke Aipda 102 personel, Brigadir ke Bripka 29 personel, Briptu ke Brigadir 119 personel, Bripda ke Briptu 100 personel, Bharaka ke Abripda 1 personel, Bharatu ke Bharaka 9 personel.

Selanjutnya Penata ke Penata I 3 personel, Penda I ke Penata 2 personel, Penda ke Penda I 3 personel, Pengatur I ke Penda 6 personel, Pengda ke Pengda I 1 personel.

Dengan diselenggarakannya upacara ini, diharapkan seluruh anggota Polri dan PNS Polri di lingkungan Polda Kalsel semakin termotivasi untuk meningkatkan kualitas kerja dan pelayanan kepada masyarakat.

Penulis : Achmad Wardana
Editor : Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H.
Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

Berita Terkait

Tuliskan Komentar