Sekilas Info
Bertemu Saat Banjir, Kapolda Kalsel Berikan Bantuan Biaya Pengobatan Anak Yatim Piatu Korban Laka Lantas
Bantu Warga Terdampak Banjir, Polda Kalsel Kerahkan Kendaraan Dapur Lapangan dan Water Treatment
Awal Tahun 2026, Satgas Pangan Polda Kalsel Lakukan Pengecekan Minyakita
Jelang Tahun Baru, Satgas Pangan Polda Kalsel Pantau Harga Beras dan Bahan Pokok di Pasar Pandu
Kapolda Kalsel Turun Langsung Tinjau Kesiapan Pengamanan dan Fasilitas Pendukung Pengajian Rutin 5 Rajab
Kapolda Kalsel Pastikan Bripda MS Pelaku Pembunuhan Mahasiswi ULM Ditindak Tegas
Jelang Pengajian 5 Rajab, Polda Kalsel Gelar Apel Personel dan TFG Operasi Sekumpul Intan 2025
Pastikan Natal Aman, Kapolda Kalsel Pimpin Langsung Pengecekan Pengamanan Gereja di Banjarmasin
Propam Polda Kalsel dan POM TNI Gelar Operasi Gabungan Pengawasan Kedisiplinan di THM
Tingkatkan Kedisiplinan, Propam Polda Kalsel Gelar Gaktibplin di Polres Tanah Laut
TribrataNews Polda Kalsel
  • Beranda
  • Lalu Lintas
  • Reskrim
  • Binkam
  • Binmas
  • Giat Ops
  • Mitra Polisi
  • Opini
  • Peristiwa
  • Satker
    • Biddokkes
    • Bidhumas
    • Bidkum
    • Bidkeu
    • Bidpropam
    • Bidti
    • Ditbinmas
    • Ditintel
    • Ditlantas
    • Ditpamobvit
    • Ditpolair
    • Ditreskrimsus
    • Ditresnarkoba
    • Ditshabara
    • Dittahti
    • Itwasda
    • Roops
    • Rorena
    • Rosarpras
    • Rosdm
    • Satbrimob
    • Setum
    • Spkt
    • Spnbanjarbaru
    • Spripim
    • Yanma
  • Arsip
Kategori:

Lalu Lintas

Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2018, Kapolda Kalsel Tekankan 4 Potensi Kerawanan

oleh Humas Polda Kalsel 06/06/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2018 di Lapangan Mapolresta Banjarmasin, Rabu (6/6/2018) pukul 08.00 wita .

Apel yang dipimpin langsung oleh Kapolda Kalimantan Selatan Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana tersebut dihadiri oleh para Pejabat Utama Polda Kalsel, Unsur Forkopimda beserta personilnya.

Dalam kesempatan itu, Kapolda Kalsel, mengatakan Operasi Ketupat bakal berlangsung selama 18 hari, dimulai dari 6-23 Juni 2018.

“Operasi Ketupat 2018 ini berlangsung selama 18 hari dengan melibatkan 173.397 personil Pengamanan Gabungan yang terdiri dari TNI/Polri dan Pemerintah seperti Dinas Perhubungan, Jasa Raharja dan Sat Pol PP Kalsel,” kata Kapolda Kalsel.

Kapolda Kalsel menjelaskan, ada empat potensi kerawanan yang harus diwaspadai selama Operasi Ketupat 2018.

Empat potensi tersebut adalah Stabilitas harga dan ketersedian bahan pangan, kelancaran dan keselamatan arus mudik dan balik 2018.

Selain itu, Potensi bencana alam dan tindakan kriminal lainnya serta ancaman tindak pidana terorisme juga harus jadi perhatian.

Sementara ancaman teror harus dilakukan upaya pencegahan di daerah vital dan pengamanan tempat ibadah serta tempat keramaian harus menjadi perhatian.

“Lakukan koordinasi yang baik dengan semua pihak, serta tetap lakukan pengamanan sesuai standar dan diback up dengan personil bersenjata,” tutur Kapolda Kalsel Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana didampingi Dirlantas Polda Kalsel Kombes Pol E.Zulpan, SIK, M.Si., Kabid Humas Polda Kalsel AKBP Mochamad Rifa’I, SIK, Danrem, Danlanal, serta Danlanud usai Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Intan 2018.

Kapolda Kalsel menambahkan, Operasi Ketupat 2018 dalam rangka memberi rasa aman dan nyaman pada perayaan Idul Fitri 1439 H serta untuk mengantisipasi berbagai tingkat kerawanan yang mungkin terjadi selama lebaran, dari mulai ancaman terorisme hingga kecelakaan lalu lintas.

Sementara itu dalam kesempatan yang sama Dirlantas Polda Kalsel Kombes Pol E.Zulpan, SIK, M.Si. menjelaskan selain berlangsungnya kegiatan Operasi Ketupat Intan 2018, Polda Kalsel beserta stakeholder lainnya juga meningkatkan patroli untuk mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat serta memfokuskan kepada pengamanan kegiatan masyarakat, seperti kegiatan ibadah di bulan Ramadhan, Shalat Ied, kegiatan mudik dan lain-lain.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

06/06/2018 0 komentar-komentar

Pos Lantas Lambung Mangkurat Resmi Beroperasi

oleh Humas Polda Kalsel 04/06/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Direktur lalu Lintas Polda Kalimantan Selatan (Dirlantas Polda Kalsel) Kombes Pol E.Zulpan, SIK, M.Si. meresmikan Revitalisasi Pos Lalu Lintas 6 yang terletak di Jalan Lambung Mangkurat Simpang 4 Hotel Mentari, Senin (4/6/2018) pukul 10.00 wita.

Peresmian Pos Lantas ini ditandai dengan Pemotongan Pita dan Penandatangan Prasasti oleh Dirlantas Polda Kalsel yang disaksikan Kasubdit Dikyasa Ditlantas Polda Kalsel AKBP Dra. Nina Rahmi, MM., Kasat Lantas Polresta Banjarmasin Kompol Wibowo, S.H., S.I.K., M.H., serta personel Lalu Lintas lainnya.

Revitalisasi Pos 6 Lambung Mangkurat ini selain untuk mengamankan jalur mudik Jelang Hari Raya Idul Fitri 1439 H, juga didasarkan atas semakin meningkatnya pertumbuhan jumlah kendaraan bermotor di masyarakat. Sehingga menimbulkan dampak terhadap terjadinya pelanggaran, kemacetan dan kecelakaan lalu lintas.

Dengan kembali beroperasinya Pos Lalu Lintas tersebut, Dirlantas Polda Kalsel berharap dapat membantu masyarakat dalam hal pelayanan terutama di Bidang Lalulintas. “Ini adalah tempat yang strategis jadi adanya Pos Lantas di rasa perlu karena mempunyai peranan cukup vital. Dengan adanya revitalisasi Pos tentunya juga menambah pelayanan, mengurangi kemacetan dan terutama pencegahan kecelakaan lalu lintas,” jelas Dirlantas Polda Kalsel Kombes Pol E.Zulpan, SIK, M.Si.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

04/06/2018 0 komentar-komentar

Siap-siap, Polda Kalsel Segera Gelar Operasi Ketupat 2018

oleh Humas Polda Kalsel 31/05/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan menggelar Latihan Pra Operasi (Lat Pra Ops) Ketupat Intan Tahun 2018 untuk kelancaran tugas personel selama operasi, Kamis (31/5/2018) pukul 09.00 wita di Aula Rupatama Mapolda Kalsel.

Direktur lalu Lintas Polda Kalimantan Selatan (Dirlantas Polda Kalsel) Kombes Pol E.Zulpan, SIK, M.Si. memimpin langsung Lat Pra Ops yang bertempat di Aula Rupatama Mapolda Kalsel dan di hadiri Kasat Lantas Jajaran Polda Kalsel beserta anggota lainnya.

“Latihan pra operasi Ketupat Intan 2018 yang akan kita laksanakan bertujuan untuk mempersiapkan kemampuan personel sebelum melaksanakan tugas operasi yang akan digelar selama 18 hari, mulai tanggal 6 – 23 Juni 2018,” kata Dirlantas Polda Kalsel.

Menurutnya, pelaksanaan operasi tersebut dalam rangka pengamanan pada saat lebaran Hari Raya Idul Fitri 1439 H tahun ini, sehingga masyarakat dapat merayakan Hari Raya secara aman, nyaman, lancar, tertib dan penuh khidmat.

“Peran tugas Kepolisian kedepan semakin besar mengingat kegiatan masyarakat semakin banyak volumenya mulai dari kegiatan Ibadah maupun kegiatan-kegiatan lainnya seperti kebutuhan maupun kebiasaan sebelum dan sesudah Idul Fitri. Maka perlunya anggota menyiapkan dan memelihara fisik dan kondisi yang prima,” ungkap Dirlantas Polda Kalsel.

Dalam operasi ini, lanjutnya, ada beberapa target yang ingin capai, pertama agar terwujudnya rasa aman dan nyaman bagi masyarakat baik saat beribadah puasa, shalat tarawih, shalat Idul Fitri, bersilaturahmi, berwisata maupun berbagai aktivitas lainnya. Kedua, supaya terwujudnya keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas bagi masyarakat yang bepergian, dengan menggunakan angkutan darat, laut maupun udara.

Ketiga, agar terjaminnya keamanan dan kelancaran distribusi bahan kebutuhan pokok dan BBM, sehingga tidak menimbulkan kekhawatiran masyarakat terhadap harga dan ketersediaannya. Keempat, agar terbangunnya kesiap-siagaan sistem tanggap darurat, melalui koordinasi, sinergitas lintas sektoral dan antar komponen masyarakat dalam menghadapi situasi darurat baik bencana alam maupun keadaan darurat lainnya.

Yang ke lima, agar terlaksananya monitoring setiap kejadian, baik kejadian gangguan Kamtibmas maupun keadaan kamseltibcarlantas dengan cermat, akurat dan benar.

“Sehingga dapat dijadikan bahan analisa dan evaluasi di waktu yang akan datang,” sebut Dirlantas Polda Kalsel Kombes Pol E.Zulpan, SIK, M.Si.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

31/05/2018 0 komentar-komentar

Polwan Ditlantas Polda Kalsel Ngabuburit Bareng Remaja Mesjid

oleh Humas Polda Kalsel 31/05/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan melalui Direktorat lalu Lintas menggelar ‘Ngabuburit’ di Taman Edukasi Banua Lalu Lintas, Rabu (30/5/2018) pukul 14.00 wita.

Ngabuburit kali ini dipimpin Direktur Lalu Lintas Polda Kalimantan Selatan (Dirlantas Polda Kalsel) Kombes Pol E.Zulpan, SIK, M.Si. diwakili Kasubdit Dikyasa Ditlantas Polda Kalsel AKBP Dra. Nina Rahmi, MM. beserta Staf para Polwan.

Sebanyak 120 orang remaja Mesjid Ar Rahman Kampung Melayu Darat Banjarmasin terdiri dari usia SD – SMP mengikuti Ngabuburit dengan model Tadabbur Alam Pendidikan Berlalulintas ini bertepatan pada bulan suci Ramadhan 1439 H.

Para peserta datang dengan menggunakan Klotok atau Angkutan khas sungai yang ada di Kota Banjarmasin, dan mereka dengan antusias mendengarkan himbauan dan arahan tentang Cinta Terhadap Tanah Air yang merupakan sebagian dari Iman.

“Tertib beribadah tertib pula berlalu lintas, selamat dunia akhirat,” terang Dirlantas Polda Kalsel Kombes Pol E.Zulpan, SIK, M.Si. diwakili Kasubdit Dikyasa Ditlantas Polda Kalsel AKBP Dra. Nina Rahmi, MM.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

31/05/2018 0 komentar-komentar

Peduli Keselamatan Bersama Dishub, Ditlantas Polda Kalsel Rapat Evaluasi Hasil Ramp Check

oleh Humas Polda Kalsel 31/05/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Menjelang Penyelenggaraan Angkutan Lebaran Tahun 2018 (1439 H), Dinas Perhubungan Kalimantan Selatan bersama Direktorat Lalu Lintas Polda Kalimantan Selatan konsisten melaksanakan pemeriksaan kelaikan kendaraan (Ramp check) pada masing-masing moda transportasi. Ramp check  dilakukan terhadap semua unsur moda transportasi yang berpengaruh terhadap keselamatan perjalanan masyarakat sesuai dengan ketentuan.

Usai Ramp check pada 24 – 25 Mei 2018 lalu, Dishub bersama Ditlantas Polda Kalsel kemudian menggelar “Rapat Evaluasi Hasil Inspeksi Keselamatan (Ramp Check) Angkutan Lebaran Tahun 2018/1439 H”, bertempat di Hotel Tree Park Banjarmasin, Rabu (30/5/2018) pukul 15.30 – 19.30 wita.

Kegiatan yang dihadiri Dirlantas Polda Kalsel Kombes Pol E.Zulpan, SIK, M.Si. diwakili Kasubdit Bin Gakkum AKBP Afri Darmawan, SIK., Kasubdit Kamsel, Korem 101/Antasari, Danlanud, Danlanal, Denpom, Kadishub Kalsel, Ka BPTD Kalsel, GM. Angkasa Pura, KSOP Ditjen Hubla, Kadishub Banjarmasin, Kadishub Banjar, Kadishub Banjarbaru, Kacab AJR, Staf BPTD Kalsel, Kaslan Banjarmasin, Kaslan Banjar, DPC Organda Kalsel, serta DPC Organda Banjarmasin, Banjar, dan KM 6 Banjarmasin. Dibuka dengan penyampaian Ka BPTD Bapak Ardono yang mengatakan bahwa tujuan giat ini sebagai persiapan Idul Fitri 1439 H yang bersifat Preemtif dan Preventif sehingga pelu disampaikan giat awal yang sudah dilaksanakan secara bersama sama dengan berbagai instansi terkait.

Dari Ramp check  beberapa waktu lalu terhadap 95 ranmor umum, Ka BPTD Bapak Ardono yang membuka kegiatan menyatakan bahwa sebanyak 59 kendaraan laik jalan dan diberi tanda berstandar Internasional.

Selain itun kendala Ramp check  pengemudi menghindar dan lokasi parkir Terminal Km.6 on street dan membahayakan. Serta beberapa kendala lainnya juga disampaikan diantaranya Permasalahan kartu pengawasan, Stuk tidak ada, Perlengkapan kendaraan kurang, dan Taksi ilegal yang masih ada.

Sementara itu Kadishub Kalsel yang diwakili oleh Bapak M.Arief Menyampaikan bahwa tren mudik lebaran lebih dominan melalui udara sehingga Dishub Kalsel siap mendukung program penyiapan Angkutan lebaran sesuai dengan Tupoksi.

Sedangkan Kasubdit Investigasi Dijen Hubdar Kemenhub Budi Santoso dalam kesempatan ini mengatakan bahwa Ramp check  merupakan giat pemeriksaan kendaraan bermotor secara visual terhadap fungsi komponen ranmor serta kelengkapan administrasi ranmor, yang dilaksanakan diterminal secara berkala sebagai uji teknis.

Kasubdit Angkutan orang Direktorat Angkutan dan Moltimoda Dirjend Hubdar Kemenhub DR.Saprin Liputo, seluruh Steakholder harus bertanggungjawab memperbaiki angkutan transportasi agar dijalan aman dan lancar.

Berdasarkan UU No.22 Tahun 2009 setiap Angkutan umum harus ada kartu Pengawasan, sedangkan untuk perijinan AKAP tetap pada Dirjen Hubdar Kemenhub dan sekarang sudah disiapkan perijinan secara Online dimana dan kapan saja.

Disampaikan juga bahwa target Ramp check  Kalsel hanya 300 unit, dan pada tahun 2018 ini Jembatan timbang akan di operasikan dan penggunann terminal KM.17 dimaksimalkan.

Pada kesempatan yang sama Kasubdit Bin Gakkum Ditlantas Polda Kalsel AKBP Afri Darmawan, SIK., mengatakan giat Gakkum Lantas dilaksanakan secara berkala dan rutin, sebagai upaya terakhir antisipasi fatalitas laka.

Dihimbau kepada Organda dalam mengoperasikan angkutan umum agar memperhatikan faktor keselamatan dalam angkutan lebaran, hal ini sebagai upaya Ditlantas Polda Kalsel peduli terhadap keselamatan bersama.

Kasubdit Bin Gakkum Ditlantas Polda juga menerangkan mengenai Tindak pidana kejahatan dalam UU No.22 Tahun 2009 yang berhubungan dengan lalu lintas  (273. 274. 275. 276. 277. 278. 279) agar benar diperhatikan dalam penyelenggaraan angkutan orang.

Tidak lupa kepada pengemudi mobil untuk menggunakan Safety bealt dengan benar karena sering disepelekan dan ini dapat menimbulkan fatalitas laka.

Untuk Kendaraan plat hitam atau taksi illegal akan dilakukan Dakgar (Penindakan Pelanggaran)  secara terpadu. Sebagaimana Pasal-pasal berhubungan dengan kecelakaan lalu lintas yang merupakan tindak pidana kejahatan.

Sedangkan ranmor umum yang tidak mengasuransikan penumpangnya maka akan terkena sanksi denda Rp.1.500.000 atau kurungan 6 bulan.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

31/05/2018 0 komentar-komentar

Beri Pengamanan Jelang Idul Fitri, Polda Kalsel Gelar Rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat 2018

oleh Humas Polda Kalsel 30/05/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Direktorat Lalu Lintas Polda Kalimantan Selatan (Ditlantas Polda Kalsel) telah melakukan persiapan untuk melaksanakan Operasi Ketupat 2018 sebelum Hari Lebaran.

Hal itu terlihat saat pelaksaan Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral Persiapan Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1439 H / Tahun 2018 M di Aula Rupatama Mapolda Kalsel, Rabu (30/5/2018) pukul 09.00 wita.

Rakor ini dibuka oleh Kapolda Kalsel Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana diwakili Wakapolda Kalsel Kombes Pol Nasri., S.I.K., M.H., didampingi Gubernur Kalsel atau yang mewakili dan Danrem 101/Antasarai atau yang mewakili.

Semantara itu Karo Ops Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Budi Sapto Irwanto, SH.,  didampingi Wadir Lantas Polda Kalsel AKBP Pepen Supena Wijaya, SIK, memimpin pelaksaan Rakor Operasi Kepolisian Terpusat “Ketupat Intan 2018” yang dihadiri para Pejabat Utama Polda Kalsel, Furkopimda Kalsel, Pimpinan PT. Angkasa Pura 1, GM Pelindo III, Ka Balai Besar Pelaksana Jalan XI Kalsel, Ka Dishub Kalsel, Kapolres Jajaran dan Kaslan Jajaran Polda Kalsel.

Kapolda Kalsel Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana dalam sambutannya yang dibacakan Wakapolda Kalsel Kombes Pol Nasri, S.I.K., M.H., mengatakan Polda Kalsel pada Operasi Ketupat Tahun 2018 ini, mendirikan Pos pengamanan, Pos pelayanan, Pos terpadu, Kesiapan pemetaan jalan yang rawan kecelakaan dan kemacetan, Posko operasi dan Kelengkapan administrasi.

Operasi Ketupat 2018 yang berlangsung selama 18 hari ini, Polda Kalsel mendirikan sejumlah Pos diantaranya Pos PAM sebanyak 16 buah, Pos YAN 15 buah, dan Pos Terpadu 8 buat yang tersebar di sejumlah wilayah di Kalimantan Selatan yang bertujuan untuk memberikan Pelayanan Kepolisian baik berupa penanganan gangguan Kamseltibcarlantas, Informasi, maupun kendaraan bermotor yang melaksanakan perjalanan mudik.

Sedangkan personel yang diterjunkan Polda Kalsel dan Jajaran yakni sebanyak 725 orang dan itu belum termasuk stakeholders terkait diantaranya Unsur TNI hingga Jajaran Pemerintah Daerah.

Tujuan operasi ini untuk menjamin keamanan bagi seluruh elemen masyarakat serta mewujudkan keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas dalam rangka Perayaan Idul Fitri 1439 Hijriyah / Tahun 2018 Masehi, meliputi kegiatan Ibadah, Mobilisasi angkutan, manusia, barang dan jasa.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

30/05/2018 0 komentar-komentar

Satlantas Polres HSU Bubarkan Balapan Liar

oleh Humas Polda Kalsel 28/05/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Satuan Lalu Lintas Polres Hulu Sungai Utara (HSU) mengamankan lima buah motor yang diduga digunakan untuk Balapan liar (Bali) di sekitar Kantor Bupati setempat, Sabtu (26/5/2018) sekitar pukul 24.00 wita.

Penyitaan lima kendaraan bermula pada saat Anggota Sat Lantas melaksanakan giat Patroli malam atau Blue light dan Balap Liar diseputaran Jantung Kota Amuntai.

Dengan menggunakan sarana Mobil patroli Lalu lintas hilux 9501, Satu Unit R2 BM, Apil atau Senter dan HT, melibatkan enam personil diantaranya, Bripka Agus CS, Bripka Yayang S, Bripka Sutino, Brigadir Sugeng A, Brigadir Eko SS dan Bripda Frengky.

Kapolres HSU AKBP Agus Sudaryatno, SIK, MH. MAP. melalui Kasat Lantas Polres HSU IPTU R Djoko Setiawan mengatakan, kegiatan tersebut merupakan kewajiban polisi dalam memberikan keamanan, kenyamanan bagi masyarakat guna menjalankan aktifitas untuk para pengguna jalan yang melintas di wilayah hukumnya, agar merasa aman dan lancar.

“Selain memberikan rasa keamanan dan kenyamanan juga meminimalisir terjadi tindak kminalitas,” katanya.

Adapun Route yang dilalui anggota Patroli terang Kasat, meliputi. Bundara Air mancur Kota, Taman junjung Buih, Jalan Basuki Rahmat, Jalan A.Yani, Jalan Negara Dipa, Jalan Lambung Mangkurat dan Jalan Khuripan.

Dimana yang menjadi sasaran Patroli adalah, Remaja nongkrong melaksanakan Balap liar, Pengguna jalan yang melintas diwilayah hukum Amuntai, daerah rawan laka, rawan pelanggaran dan rawan kriminalitas di jalanan.

“Patroli malam tadi malam personil Sat lantas berhasil mengamankan lima kendaraan bermotor yang tidak ada kelengkapan Sepion, Helm, SIM, dan STNK,” beber Kasat Lantas Polres HSU. (Polres HSU)

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

28/05/2018 0 komentar-komentar

Satlantas Polresta Banjarmasin Bersama Dishub Banjarmasin Ramp Check Jelang Mudik Lebaran

oleh Humas Polda Kalsel 28/05/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Untuk menekan angka kecelakaan saat mudik lebaran mendatang, Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin dan Satuan Lalu Lintas Polresta Banjarmasin menggelar pemeriksaan kelaikan kendaraan (ramp check) sejumlah kendaraan angkutan umum di Terminal KM.6 Kecamatan Banjarmasin Timur, Kamis (24/5/2018).

Kasat Lantas Polresta Banjarmasin Kompol Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. mengatakan, pemeriksaan ini dilakukan lebih awal dibandingkan  tahun-tahun sebelumnya. Pemeriksaan meliputi : Pemeriksaan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK), Buku uji, Kartu pengawasan, dan Fungsi kendaraan.
Sebelumnya dilakukan juga Pencocokan nomor rangka, nomor mesin dan nomor uji, setelah itu pemeriksaan secara visual. Pemeriksaan ini untuk memberikan rasa aman kepada para pemudik.

Pada Ramadhan ini, Satuan lalu Lintas Polresta Banjarmasin dan Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin melakukan pemeriksaan di setiap terminal, termasuk di Pool Bis Kayu Tangi Banjarmasin.

Kasat Lantas Polresta Banjarmasin berpesan agar para pengemudi mengedepankan keamanan berkendara. Rencananya, Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin dan Satuan lalu Lintas Polresta Banjarmasin mengintensifkan pemeriksaan pada 7 hari sebelum dan  7 hari setelah lebaran.

“Ini dilakukan untuk kesiapan kendaraan agar selamat dalam perjalanan, dan Ini semua untuk memberikan kenyamanan bagi pengendara maupun penumpang ketika melakukan perjalanan,” pungkas Kasat Lantas Kompol Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. (Polresta Banjarmasin)

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

28/05/2018 0 komentar-komentar

Ditlantas Polda Kalsel Tatap Muka Bersama Petugas BPK se Kotamadya Banjarmasin

oleh Humas Polda Kalsel 21/05/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) melalui Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas)  melaksanakan Tatap Muka dan Sosialisasi bersama Petugas Barisan Pemadam Kebakaran (BPK) di Aula Rupatama Polda Kalsel, Senin (21/5/2018) pukul 10.00 wita.

Tatap Muka dan Sosialisasi tentang “Aturan Berlalulintas Kepada Petugas Barisan Pemadam Kebakaran (BPK) se Kotamadya Banjarmasin di Polda Kalimantan Selatan” ini dipimpin langsung oleh Direktur Lalu Lintas Polda Kalimantan Selatan (Dirlantas Polda Kalsel) Kombes Pol E.Zulpan, SIK, M.Si. dihadiri oleh Kadishub Provinsi Kalsel dan Kota, Ka Dinas Kesehatan Provinsi Kalsel dan Kota, Kasubdin BPK, Kasatpol PP Provinsi Kalsel dan Kota, Ka Jasa Raharja, serta para Pejabat Utama Ditlantas Polda Kalsel.

Pertemuan ini menyikapi respon dari masyarakat terhadap Damkar (Pemadam Kebakaran) di wilayah Banjarmasin dimana dengan kondisi saat ini, Dinas Pemadam Kebakaran kurang maksimal, Damkar dominan dikelola secara swadaya masyarakat, Minimnya pengetahuan dan keterampilan personil Damkar serta cenderung tidak memperhatikan keselamatan diri dan pengguna jalan lain.

Direktur Lalu Lintas Polda Kalimantan Selatan (Dirlantas Polda Kalsel) Kombes Pol E.Zulpan, SIK, M.Si. menjelaskan dengan memberikan sosialisasi dan arahan diharapkan petugas Damkar mampu menjalankan tugasnya dengan tidak mengesampingkan aturan berlalu lintas dan tetap mengutamakan keselamatan dijalan untuk pengguna jalan lain serta dirinya sendiri.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

21/05/2018 0 komentar-komentar

Atur Arus Lalulintas Sambil Berbagi Takjil

oleh Humas Polda Kalsel 20/05/2018
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polres Balangan – Pengaturan arus Lalin di pusat kota Balangan oleh satuan lalulintas mendapatkan perhatian khusus dari masmasyarakat yang melintas.

Hal ini dikarenakan petugas yang melakukan pengaturan jalan sambil berbagi takjil kepada pengendara.

Kegiatan yang dipimpin oleh KBO Sat Lantas Ipda Luthfi Indra Praja, S. Tr. K melibatkan 8 personelnya memberikan yang terbaik bagi masyarakat Balangan.

Tujuan pengturan arus ini tidak lain untuk menciptakan situasi arus lalu lintas tidak terjadi perlambatanoleh banyaknya aktivitas warga yang sedang berburu kuliner Ramadhan.

Kasat Lantas AKP R. Sudarto, S.H, mewakili Kapolres Balangan AKBP mh. Zamroni, S.iK membenarkan kegiatan berbagi yang dilakukan personelnya tersebut.

“Giat ini merupakan bentuk kepedulian kami kepada pengendara khususnya saudara-saudara kita umat Muslim yang saat ini sedang menjalankan ibadah puasa, dan juga sebagai satu bentuk pelayanan kami khususnya Sat Lantas kepada masyarakat pengendara ranmor,” terangnya.

“Dengan adanya pengaturan arus ini, kami beharap agar masyarakat khususnya pengendara tidak perlu untuk tergesa-gesa dalam berkendara hanya untuk mengejar waktu berbuka puasa,” tambah Kasat Lantas kepada Humas Polres Balangan.

Penulis : Achmad Wardana
Editor   : Drs. Hamsan
Publish : Yudha

20/05/2018 0 komentar-komentar
  • 1
  • …
  • 77
  • 78
  • 79
  • 80
  • 81
  • …
  • 93

Cari

Berita Terkini

  • Bertemu Saat Banjir, Kapolda Kalsel Berikan Bantuan Biaya Pengobatan Anak Yatim Piatu Korban Laka Lantas
  • Bantu Warga Terdampak Banjir, Polda Kalsel Kerahkan Kendaraan Dapur Lapangan dan Water Treatment
  • Awal Tahun 2026, Satgas Pangan Polda Kalsel Lakukan Pengecekan Minyakita
  • Jelang Tahun Baru, Satgas Pangan Polda Kalsel Pantau Harga Beras dan Bahan Pokok di Pasar Pandu
  • Kapolda Kalsel Turun Langsung Tinjau Kesiapan Pengamanan dan Fasilitas Pendukung Pengajian Rutin 5 Rajab

Kategori

Arsip

BID HUMAS POLDA KALSEL © 2017 - 2024

TribrataNews Polda Kalsel
  • Beranda
  • Lalu Lintas
  • Reskrim
  • Binkam
  • Binmas
  • Giat Ops
  • Mitra Polisi
  • Opini
  • Peristiwa
  • Satker
    • Biddokkes
    • Bidhumas
    • Bidkum
    • Bidkeu
    • Bidpropam
    • Bidti
    • Ditbinmas
    • Ditintel
    • Ditlantas
    • Ditpamobvit
    • Ditpolair
    • Ditreskrimsus
    • Ditresnarkoba
    • Ditshabara
    • Dittahti
    • Itwasda
    • Roops
    • Rorena
    • Rosarpras
    • Rosdm
    • Satbrimob
    • Setum
    • Spkt
    • Spnbanjarbaru
    • Spripim
    • Yanma
  • Arsip