Begini Pesan Kamtibmas Kapolsek Batumandi kepada Jamaah Shalat Jumat

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Polres Balangan – Masuk dalam berbagai lingkungan dan lapisan masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan, Kapolsek Batumandi Iptu H. SIswanto, S.H, berdiri di depan jamaah shalat jumat masjid Al Mujahidin desa Riwa, Jumat (27/4/2018).

Dalam pesan kamtibmas kepada jamaah masjid Al-Mujahidin, Kapolsek menghimbau kepada seluruh warga tetap menjalin tali silaturahmi antar sesama warga serta menjaga ukhuwah Islamiyah agar situasi kamtibmas di desa Riwa tetap kondusif.

Selain itu, ditekan pula agar tidak mudah terpengaruh adanya berita yang beredar melalui media yang berisikan konten provokatif dan mengadu domba, “Dengan bijak bermedia, Insya Allah, media sosial akan lebih bermanfaat,” ucap Iptu H. Siswanto.

Memasuki adanya operasi Patuh Intan 2018, Kapolsek juga menerangkan kepada jamaah sholat Jumat untuk bisa meningkatkan kesadaran tertib berlalu lintas dan mematuhi oeraturan yang telah ditetapkan.

Kondisi sarana jalan yang saat ini semakin baik, tidak malah menjadikan potensi kerawanan dengan aksi kebut – kebutan.

“Berhati – hati dan tertib dalam berkendara, demi kenyamanan dan keselamatan bersama,” tutupnya mengakhiri imbauan sebelum ibadah sholat Jumat tersebut dimulai.

Penulis : Achmad Wardana
Editor   : Drs. Hamsan
Publish : Yudha

Berita Terkait

Tuliskan Komentar