Polsek Berangas Ajak Warga Perang Melawan Pungli

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar

Bripka T. Hidayat selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Handil Bakti bersama dengan warga Desa binaannya menggelorakan Anti Pungli dengan mengucapkan kata “NO PUNGLI, NO KECURANGAN”, bertempat di Jalan Trans Kalimantan Rt.010 Kecamatan Alalak Kabupaten Barito Kuala, Selasa (27/3/2018).

Kegiatan ini dilakukan untuk menekan dan mencegah praktik praktik punguran liar (Pungli) yang terjadi di dalam masyarakat sekitar Handil Bakti, sebagai pengetahuan dan pengingat bersama sama.

“Budaya Pungli sangat tidak bagus/etis bila diterapkan dalam kinerja kita, itu seperti racun yang akan menggerogoti diri kita sendiri dari dalam, sehingga membuat mental dan kepribadian kita menjadi jelek dan hilangnya harkat dan martabat kita,” terang Kapolsek Berangas Ipda Abdullah Akhsanun Ni’am, SH., melalui Bhabinkamtibmas Handil Bakti Bripka T. Hidayat.

Kami Anggota dari Polsek Berangas juga mendapatkan siramana rohani dari Kapolsek Berangas Ipda Abdullah Akhsanun Ni’am, SH., untuk menjauhi pungli, narkoba, dan pelanggaran pelanggaran yang dapat merusak Citra Polri (Polsek Berangas). (Polres Batola)

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar