Dit Reskrimsus Polda Kalsel : Masyarakat Harus Bijak, Cerdas Serta Jujur Dalam Media Sosial

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar

Siaran langsung atau Live Dialog Interaktif yang rutin dilaksanakan oleh Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) bekerjasama dengan Radio Republik Indonesia (RRI) Cabang Banjarmasin dengan acara “HALLO POLISI” Polisi menyapa anda, berlangsung di Studio Radio RRI PRO I Banjarmasin.

Kali ini Jum’at (14/12/2018) pukul 09.00 – 10.00 wita menghadirkan narasumber dari Dit Reskrimsus Polda Kalsel yakni Dir Reskrimsus Polda Kalsel Kombes Pol Rizal Irawan, SH., SIK., MH diwakili Kanit Wassidik Kompol Haris Supriadi, SH., MM, Panit 1 Unit IV Subdit II Ipda Abdul Shomad, SH, dan Banit Siber Bripka Alif Akbar Arifin.

Adapun materi yang disampaikan dalam Live Dialog Interaktif kali ini yakni terkait “Penggunaan Medsos Yang Bijak, Cerdas Serta Jujur”, dengan simabut antusias oleh para warga pendengar setia RRI Banjarmasin.

Di sesi akhir para narasumber memberikan himbauan-himbauan kepada masyarakat agar dalam bertransaksi melalui internet untuk selalu hati-hati, terlebih dalam menggunakan media sosial (medsos) warga masyarakat harus bijak, cerdas, beretika dan jujur.

Kepada orang tua, Dit Reskrimsus Polda Kalsel menghimbau agar tidak melepas pengawasan sedikit pun terhadap anak-anak “Apabila ada keluhan-keluhan dimasyarakat segera melaporkan ke Dit Reskrimsus Polda Kalsel maupun ke kantor Polisi terdekat.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar