Sambut Hari Ibu, Bhayangkari Kalsel Bhakti Sosial Kepedulian Cinta Kasih

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar

Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan (Kalsel) Ny. Rinny Yazid Fanani bersama Pengurus, Ketua Bhayangkari Cabang Banjarbaru Ny. Amalia Kelana Jaya dan Pengurus, Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Provinsi Kalsel dan Organisasi Wanita se Kalsel melaksanakan Bhakti Sosial ke Panti Sosial Bina Wanita “Melati”, Kamis (13/12/2018).

Dalam kegiatan tersebut Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan Ny. Rinny Yazid Fanani beserta rombongan Bhayangkari Daerah, Cabang serta TP PKK Kalsel dan Organisasi Wanita lainnya meninjau langsung kegiatan yang ada di Panti yang bertempat di Jalan A.Yani Km.29 Guntung Payung Banjarbaru, Kalsel, seperti Pelatihan keterampilan yang diberikan oleh PSBW Melati terhadap para wanita rawan sosial ekonomi, berupa keterampilan jahit menjahit, keterampilan perawatan wajah dan tubuh serta keterampilan memasak.

Dengan tema “Perempuan Sebagai Ibu Bangsa Berperan Mewujudkan Ketahanan Keluarga Sebagai Pilar Membangun Negara Yang Adil Dan Merata”, kegiatan ini turut dihadiri Kepala Panti Sosial Bina Wanita ” Melati ” Hj. Fathul Jannah, M.AP yang mendampingi para rombongan.

Di sela-sela kunjungan, Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan Ny. Rinny Yazid Fanani tampak bercengkrama dengan para penghuni Panti Sosial Melati. Ny. Rinny Yazid Fanani tampak terharu melihat penghuni Panti.

Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan Ny. Rinny Yazid Fanani mengatakan kegiatan Bhakti Sosial ini merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan Bhayangkari dalam rangka Hari Ibu ke 90. “Kunjungan yang disertai Bhakti Sosial ini tujuannya untuk silaturahmi sebagai wujud kepedulian sesama,” tutur Ny. Rinny Yazid Fanani.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar