Wakapolda Kalsel Cek Kesiapan Ruang Tampung Pasien Covid-19

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar

Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Kalsel) menyulap Kantor Sekretariat PBSI Kalsel menjadi ruang isolasi mandiri (isoman) bagi anggota Polri dan keluarganya yang terpapar Covid-19.

Wakapolda Kalsel Brigjen Pol Mohamad Agung Budijono, S.I.K., M.Si., mengatakan peninjauan Ruang isolasi mandiri ini untuk melihat kesiapan dalam menambah kapasitas tempat tidur untuk Anggota Polri pasien Covid-19 agar dapat menjalankan isolasi mandiri serta untuk mengantisipasi tingginya kurva pertumbuhan kasus Corona, sehingga pihaknya berupaya menyediakan ruang isolasi.

Dia menyatakan, pihaknya juga berupaya memberikan fasilitas ruang isolasi bagi anggota yang terpapar. Baik yang terlibat sebagai Satgas Aman Nusa II atau yang bertugas secara reguler di markas kepolisian yang ada.

“Tujuannya utamanya untuk mengantisipasi menumpuknya pasien, khususnya personel Polda Kalsel di RS Bhayangkara maupun rumah sakit umum lainnya, maka dari itu Polda Kalsel melakukan terobosan salah satunya pemanfaatan Kantor Sekretariat PBSI Kalsel sebagai shelter isolasi mandiri,” tutur Wakapolda, Minggu (11/7/2021) pukul 17.00 Wita.

Wakapolda berharap pembuatan shelter baru, selain dapat memberikan fasilitas isolasi mandiri yang layak dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Dalam peninjauan tersebut, Wakapolda Kalsel didampingi sejumlah Pejabat Utama Polda Kalsel diantaranya Karo Ops, Karo Log, Dir Samapta, Kabid Propam, Kabid Dokkes, Ka Rumkit Bhayangkara, Ka Yanma, Kabag Binkar Ro SDM Polda Kalsel dan Wakapolresta Banjarmasin.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar