Kompak, Tiga Pilar Kalsel Jalin Silaturahmi

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar

Kebutuhan akan pentingnya keterwujudan stabilitas kamtibmas yang kondusif tentunya tidak hanya menjadi keinginan dari aparat penegak hukum dalam hal ini Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) saja tetapi juga bagi seluruh stakeholder lainnya meliputi Pemerintah Daerah, Polri, TNI dan seluruh warga masyarakat.

Hal ini dibutuhkan agar terjalin hubungan yang sinergis dalam mengupayakan terwujudnya kondusifitas kamtibmas yang stabil sehingga dapat mendukung pembangunan nasional.

Langkah ini bertujuan untuk mengintensifkan Sinergi 3 Pilar yang mempunyai peranan penting dalam upaya menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat. “Namun 3 (tiga) Pilar tidak bisa menyelesaikan masalah tanpa adanya peranan tokoh agama dan tokoh masyarakat,” kata Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel) Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si disela Silaturahmi Tiga Pilar Kalimantan Selatan di Wisata Kiram Kecamatan Karang Intan Kabupaten Banjar, Jum’at (14/12/2018) pukul 17.30 Wita.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si juga mengingatkan tentang prinsip Tiga Pilar dalam upaya mewujudkan Kamtibmas yang kondusif maka di perlukan adanya komunikasi intensif antara Tiga Pilar, Transparansi, Sinergi Solid lahir batin, Kesetaraan dalam menyelesaikan suatu permasalahan, Komitmen untuk mewujudkan rasa aman, Kemitraan membangun interaksi yang baik dan silaturahmi secara intens.

Selain dihadiri Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si, silaturahmi ini turut dihadiri juga Gubernur Kalsel H. Sahbirin Noor, Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Subiyanto, para Pejabat Utama Polda Kalsel, Kodam VI/Mulawarman, Kepala SKPD se Provinsi Kalsel, Kapolres Banjar AKBP Takdir Mattanete, S.H., S.I.K., M.H beserta Pejabat Utama Polres Banjar, Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel Ny. Rinny Yazid Fanani beserta Pengurus, Ketua Bhayangkari Cabang Banjar Ny. Misly Takdir Mattanete beserta Pengurus, para Polwan Srikandi Banjar Bungas, dan Jajaran Instansi Pemerintah Provinsi Kalsel.

Tujuan dari kegiatan ini yakni Mempererat tali silaturahmi antar tiga pilar Kalimantan Selatan (Kalsel) dan Menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar