Polresta Banjarmasin Berikan Bantuan Ke Pedagang Makanan Ringan

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar

Polresta Banjarmasin, Polda Kalsel – Seorang pelaku UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) di Jalan Pangeran Banjarmasin Utara, bernama Ansyaruddin, mendapatkan bantuan dari Polri, utamanya Polresta Banjarmasin.

Ansyaruddin yang dalam keaehariannya berjualan makanan ringan berupa goreng-gorengan dan aneka kopi, mengaku sangat terbantu dengan adanya bantuan tersebut untuk usaha kecilnya.

“Alhamdulillah pak, Polisi dari Polresta Banjarmasin, kerja bhakti membantu UMKM saya, memberi bantuan spanduk warung saya sebagai identitas, dana untuk menambah usaha lainnya, dan juga sering patroli sambil ngopi di warung saya,” ucapnya.

“Omset jualan saya juga naik, karena diatur rapi sama bapak-bapak aparat polisi. Saya doakan sehat selalu kepada anggota polisi semuanya,” tutur Ansyaruddin.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

Berita Terkait

Tuliskan Komentar