Kabid – Kabid Polda Kalsel Kirim Bantuan Logistik Untuk Korban Gempa Lombok

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar

Setelah sebelumnya Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan Irjen Pol Drs. Rachmat Mulyana melepaskan 15 truk paket bantuan bagi korban gempa di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), Rabu 8 Agustus 2018 pukul 08.00 wita.

Kali ini giliran para Kabid Polda Kalsel diantaranya AKBP Mochamad Rifai, SIK., Kabid Propam AKBP Edy Suwandono, S.I.K., Kabidkum AKBP Mohamad Ridwan, SH., SIK., Kabid TI AKBP Widiatmoo, SH., SIK., MH., Kabidkeu AKBP Hermanta Gunawan, SE., dan Kabid Dokkes AKBP dr. Erwinn Zainul Hakim, MARS., M.H.Kes. juga tidak ingin ketinggalan untuk berpartisipasi menyalurkan bantuan untuk para korban di Lombok.

Satu truk fuso tronton yang berisikan gula, susu, air mineral, makanan siap saji, obat-obatan, dan barang-barang lainnya sudah siap untuk disalurkan dan diberangkatkan menuju Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) guna membantu para korban gempa.

Pada kesempatan ini, Keluarga Besar Polda Kalsel diwakili Kabid Humas Polda Kalsel AKBP Mochamad Rifa’i, SIK. mengucapkan belasungkawa bagi korban bencana Lombok. Seraya mendoakan, semoga mereka diberikan ketabahan dan kekuatan dalam menerima musiban tersebut.

“Semoga ini dapat membantu meringankan penderitaan saudara saudara kita di Lombok Nusa Tenggara Barat (NTB) yang sedang terkena musibah gempa bumi,” harap Kabid Humas Polda Kalsel.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar